Galatasaray Harus Waspadai Vidal, Bukan Tevez

Pemain Juventus, Arturo Vidal mencetak hattrick ke gawang Kopenhagen
Sumber :
  • REUTERS/Giorgio Perottino
VIVAbola - Kemenangan atas Juventus menjadi syarat mutlak bagi Galatasaray agar bisa melanjutkan kiprahnya di Liga Champions. Hasil imbang apalai kalah akan membuat raksasa Turki itu gagal merebut satu tiket sisa ke babak 16 besar dari Grup B.

Galatasaray kini menduduki posisi ketiga klasemen Grup B dengan raihan 4 poin atau terpaut 2 poin dari Bianconeri di tempat kedua.

Jelang pertandingan di Istanbul, pelatih kiper Galarasaray yang juga legenda timnas Brasil, Claudio Taffarel mengingatkan klubnya tersebut tentang pemain Juventus yang layak diwaspadai. Dan dia dengan tegas menyebut nama Arturo Vidal.


"Carlos Tevez adalah pemain cerdas. Namun ancaman terbesar adalah Vidal," kata Taffarel dikutip
Football Italia,
Selasa, 10 Desember 2013.


"Dia pemain luar biasa. Sedikit saya lepas dari pengawasan, maka Vidal sudah berada di depan gawang lawan," sambungnya.


Tak salah yang dikatakan Taffarel, meski berposisi sebagai gelandang namun Vidal acap kali mencetak gol buat Juventus. Buktinya adalah hattrick bintang timnas Chile tersebut ke gawang Copenhagen pada
matchday
5 lalu.