Bayern Dipastikan Kehilangan Neuer Hingga Akhir Musim

Kiper Bayern Munich, Manuel Neuer.
Sumber :
  • Reuters / Kai Pfaffenbach

VIVA.co.id – Kabar buruk datang untuk Bayern Munich. Die Roten dipastikan kehilangan kiper utama, Manuel Neuer, hingga musim ini berakhir.

Neuer mengalami retak di tulang kaki kirinya, usai Bayern tumbang 2-4 dari Real Madrid di leg 2 perempat final Liga Champions, Selasa 18 April 2017 (Rabu dini hari WIB). Hasil diagnosis memperkirakan Neuer harus absen dua bulan, atau hingga akhir musim.

"Neuer mengalami cedera serius. Dia bakal absen hingga 8 pekan," kata CEO Bayern, Karl-Heinz Rummenigge seperti dilansir Soccerway.

Sebenarnya, Neuer baru saja sembuh dari operasi setelah mengalami insiden tabrakan dalam latihan, bulan lalu. Dia kembali mengalami cedera usai Bayern tersingkir dari Liga Champions dengan agregat 3-6.

Cedera ini membuat Neuer harus absen dalam lima laga terakhir Bundesliga. Saat ini Die Roten memimpin klasemen, dengan keunggulan 8 poin dari RB Lepzig. Neuer juga harus melewatkan laga semifinal DFB-Pokal melawan Borussia Dortmund.

Dengan demikian, Bayern akan mengandalkan Svein Ulreich di bawah mistar gawang. Eks kiper VfB Stuttgart ini sudah beberapa kali mengisi posisi Neuer bila dia absen. (ren)