Lepas Yamashita, Sinyal Kuat Persib Boyong Fabiano?

Fabiano Beltrame saat membela Madura United.
Sumber :
  • VIVA/Rahmad Noto (20-10-18)

VIVA – Masa depan Kunihiro Yamashita bersama Persib Bandung terjawab sudah. Pemain asal Jepang ini dipastikan tidak menjadi bagian Maung Bandung untuk musim depan.

Kepastian tersebut disampaikan juru taktik Persib, Miljan Radovic, usai memimpin latihan di Lapangan Sabuga ITB, Rabu 13 Februari 2019. Radovic memilih untuk berburu pemain lain.

"Dia pemain bagus tapi kita perlu pemain berkarakter menyerang untuk slot Asia," ujar pelatih asal Montenegro ini kepada wartawan.

Yamashita selama ini memang sudah mengikuti trial bersama Persib hampir dua pekan. Kehadiran Yamashita sebelumnya diproyeksikan untuk menambal posisi bek tengah setelah ditinggal Victor Igbonefo.

Dilepasnya Yamashita membuat peluang Fabiano Beltrame berlabuh ke tim Persib terbuka lebar. Apalagi, pemain naturalisasi ini sudah mengumumkan pamit dari Madura United.

Menanggapi rumor tersebut, Radovic enggan berkomentar banyak. Menurutnya, keputusan merekrut pemain anyar merupakan wewenang manajemen Persib. 

"Kamu harus tanya ke manajemen, saya juga harus tanya ke manajemen karena manajemen dukung saya juga untuk pemain Asia," katanya. (luz)