Yuli Sumpil Tumbang di SUGBK, Pelatih Arema Ikut Prihatin

Yuli Sumpil, Dirigen Aremania
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA – Dirigen Aremania, Yuli Sugianto alias Yuli Sumpil, tumbang di tribune Stadion Utama Gelora Bung Karno atau SUGBK, ketika pertandingan Persija Jakarta kontra Arema dalam lanjutan Liga 1, Sabtu kemarin, 3 Agustus 2019.

Usai wasit Ikhsan Prasetya Jati meniupkan peluit panjang, Yuli tak sadarkan diri. Pemain Singo Edan, Arthur Cunha dan Dendi Santoso pun ikut mengantarkannya ke mobil ambulans, untuk segera dilarikan ke rumah sakit.

Diperkirakan, Yuli mengalami kelelahan usai melakukan perjalanan dari Malang ke Jakarta. Dia baru tiba di Ibu Kota pada Sabtu pagi dan tidak sempat beristirahat, lantaran laga Persija versus Arema digelar pada sore hari. 

Ketika pertandingan berlangsung, Yuli juga memimpin Aremania menyanyi sepanjang pertandingan. Mendengar kejadian yang menimpa Yuli, pelatih Arema, Milomir Seslija turut prihatin.

Dia berharap, Yuli baik-baik saja. Sebab, hasil imbang di kandang Persija, seharusnya dapat dirayakan seluruh Aremania, termasuk Yuli. "Satu poin ini untuk dia (Yuli Sumpil). Saya berharap, tidak ada hal serius yang terjadi. Semoga dia segera sembuh," kata Milo, begitu sapaan akrabnya.

Milo juga mengapresiasi Aremania dan Jakmania yang membuat atmosfer pertandingan semakin menarik. Kolaborasi kedua suporter, menurutnya dapat menjadi contoh untuk suporter lainnya. 

"Pertandingan ini cukup bagus, saya sangat senang dengan pertandingan ini dengan dukungan suporter yang sangat bagus Aremania dan The Jakmania, mereka bisa menampilkan dukungan yang sportif," ucapnya.

Pertandingan Persija kontra Arema berakhir imbang 2-2. Gol tuan rumah dicetak Novri Setiawan menit ke-20 dan Marko Simic menit ke-51. Sedangkan gol-gol Arema, dicetak Hanif Sjahbandi dan Ahmad Nur Hadianto. (asp)