RD: Jaga Emosi!

Indonesia VS Kamboja Di Sea Games 2011
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy

VIVAnews - Ekspektasi tinggi  masyarakat Indonesia kepada Timnas U-23 yang  tengah berlaga di kancah SEA Games XXVI bisa  mengganggu mental para pemain. Untuk mengantisipasi hal tersebut, Rahmad Darmawan selaku pelatih mengaku sudah mengambil langkah dengan memproteksi anak-anak asuhnya.

Timnas U-23 kini menjadi idola baru di masyarakat karena penampilan gemilang mereka pada tiga laga babak penyisihan grup. Namun, berkaca pada pengalaman di ajang Piala AFF 2011 lalu, di mana para pemain Timnas senior agak terganggu konsentrasinya ketika dihadapkan pada tuntutan besar dari publik, sekarang  R
D--panggilan Rahmad Darmawan,mulai cemas hal serupa juga akan menimpa timnya.

"Selalu saya katakan agar para pemain selalu down to earth. Saya sendiri cukup terbuka karena saya juga paham kebutuhan media serta publik akan informasi tentang Timnas ini. Namun harus juga diingat bahwa pemain-pemain masih muda, maka dari itu kami harus proteksi dengan baik," ujar RD.

"Jika pemain di tim senior saja merasa kesulitan, lalu bagaimana dengan pemain-pemain ini yang masih kurang pengalaman?" sambung RD.

Tempramen tinggi dari Patrich Wanggai dan kawan-kawan saat di lapangan diakui RD masih jadi persoalan yang belum bisa diselesaikan. Dan untuk mengatasinya, mantan pelatih Persija Jakarta itu mengaku hanya bisa terus menginggatkan saja.

"Ya, saya sudah berulang kali mengingatkan para pemain supaya mengontrol emosi mereka saat di lapangan. Saya katakan jika terus begitu maka tim yang akan dirugikan," pungkasnya usai latihan di lapangan C, Senayan, Rabu, 16 November 2011.