Dorong Produktivitas Gol, MU Siap Maksimalkan Kiper Muda

Skuat penjaga gawang Madura United FC
Sumber :
  • maduraunitedfc.com

VIVA.co.id – Madura United (MU) kini mulai putar otak guna menyiasati kian sengitnya persaingan di papan klasemen Liga 1. Seperti yang diketahui, hingga saat ini dalam perhitungan poin dan prediksi masih belum ada satu pun tim yang bisa dinyatakan aman dari zona degradasi, termasuk MU.

Dilansir situs resmi klub, MU menilai bahwa berdasar hitung-hitungan yang disampaikan Joaquim Filho (pelatih fisik Madura United). Dengan jumlah laga menyisakan 22 pertandingan lagi, poin aman untuk terhindar dari posisi zona merah minimal 43 poin.

Merujuk hal tersebut, tim besutan Gomes Oliviera pun mulai mencari celah untuk memaksimalkan skuat yang ada dengan batasan regulasi yang berlaku. Dari 12 laga yang telah dilakoni, Laskar Sappe Kerab tercatat mencetak 20 gol, dimana 10 gol tercipta di babak pertama, lalu 10 gol terjadi pada babak kedua.

Yang menarik adalah dari 10 gol yang dicetak di babak pertama, lima di antaranya mencuat pada dua pertandingan kala memainkan pemain U23 di posisi kiper. Ketika menantang Persegres mampu menang 3-2 dan kala menjamu Semen Padang unggul telak 6-0.

Produktivitas gol yang menjanjikan dengan menurunkan pemain U-23 di posisi kiper tampaknya harus menjadi pertimbangan Gomes. Dengan memainkan kiper U-23, peluang untuk memainkan trio Bayu Gatra-Peter Odemwingie-Greg Nwokolo makin terbuka lebar. Termasuk opsi menurunkan trio Sanogo-Peter-Greg.

“Kita akan harus terus berusaha mencari skema yang terbaik. Masih banyak kekuatan tersembunyi di tim ini yang harus dimaksimalkan. Kita terus berusaha mengeluarkan kekuatan tersebut,” tegas Gomes.