De Jong Banggakan Skuad Belia ManCity

Nigel De Jong
Sumber :
  • REUTERS/Nigel Roddis

VIVAnews - Usai kemenangan telak 5-2 atas Wolverhampton di babak 16 besar Piala Carling tengah pekan ini, kubu Manchester City kembali sesumbar. Gelandang petarung asal Belanda, Nigel de Jong, mengatakan hasil positif itu semakin menegaskan bawah awak belia The Citizens kini juga layak diperhitungkan.

ManCity yang diawaki oleh para pemain muda seperti Adam Johnson, Luca Scapuzzi, Abdul Razak dan Denis Suarez, pada tengah pekan ini memastikan diri mencapai perempatfinal Piala Carling. Mereka menggulung Wolverhampton dengan skor telak 5-2.

Menyimak hal tersebut De Jong merasa sangat bangga dan antusias. Dia tidak berhenti melepar pujian kepada Johnson dan kawan-kawan.

"Ini merupakan masa-masa menarik, bukan hanya untuk pemain senior, namun juga mereka di tim muda juga tim cadangan. Kita harus memberikan pujian kepada para pemain yang turun menghadapi Wolverhampton," puji De Jong.

Hal lain yang ditegaskan De Jong adalah dengan peningkatan performa para pemain muda itu, maka ManCity secara perlahan akan mulai bisa melepaskan imej sebagai tim instan. Diketahui sejak diambilalih oleh Sheikh Mansour bin Zayed Al-Nahyan, rival satu kota Manchester United itu tidak henti-hentinya mendatangkan para pemain bintang seperti Carlos Tevez, Edin Dzeko, Gareth Barry, David Silva hingga Sergio Aguero.

"Kami punya banyak pemain muda bertalenta. Bukan hanya membeli pemain, kami juga memadukannya dengan punggawa muda saat menghadapi Wolverhampton," ungkap pemain asal Belanda tersebut.

"Pemain-pemain ini bisa jadi lebih bagus lagi asalkan mereka diberi kesempatan. Selanjutnya tergantung kesiapan mental serta keberuntungan mereka saja," pungkas De Jong dikutip ESPN, Jumat, 28 Oktober 2011.