Penampilan Gemilang Chicharito Bikin Van Gaal Kian Terpojok

Ekspresi Louis van Gaal menerima kemarah fans usai MU kalah dari Wolfsburg
Sumber :
  • Reuters / Carl Recine

VIVA.co.id - Striker Bayer Leverkusen, Javier Hernandez berhasil mencetak satu gol ke gawang Barcelona tatkala melawat ke Bay Arenadini hari tadi. Gol tersebut juga berhasil menyelamatkan Leverkusen dari kekalahan di depan publiknya sendiri.

Namun, bukan saja Barcelona yang merasa rugi akan gol pemain yang akrab dipanggil Chicharito tersebut. Di tanah Inggris, Manajer Manchester United, Louis van Gaal juga ikut terpojok.

Van Gaal jadi sumber kritik para penggemar Setan Merah, karena dinilai salah telah membuang Chicharito. Sebelum dijual ke Leverkusen, pemain asal Meksiko tersebut lebih dulu dibuang van Gaal ke Real Madrid dengan status pinjaman.

Ketika akan kembali ke Old Trafford, juru taktik asal Belanda itu menolaknya. Menurut dia, ketika itu Chicharito kalah kualitas dibanding striker lain dalam skuad yang dimilikinya.

Kini, bersama Leverkusen, sang striker buangan menunjukkan kualitasnya. Sepanjang enam kali bermain di Liga Champions, dia telah mencetak lima gol.

Jumlah tersebut jauh lebih banyak dibanding pencapaian Anthony Martial sebanyak dua gol, dan Wayne Rooney yang baru mengoleksi satu gol. Fakta ini membuat ramainya ejekan yang ditujukan kepada van Gaal di media sosial.

Hal inilah yang mungkin akan membuat van Gaal semakin frustrasi. Terlebih, kemarin Setan Merah sudah dipastikan gagal melangkah ke babak 16 besar usai kalah 2-3 dari Wolfsburg.

United should sign that Javier Hernandez. He looks like he knows where the goal is! #ohwait #mufc

— Adam Curtis (@TheeAdamCurtis) December 9, 2015

#Mufc We could do with a player like Hernandez ....oh...wait. Run that one past us again LVG, I'm confused.. And increasingly angry

— Charlie (@ShambolicMess) December 9, 2015

Hey Louis! Who is that Hernandez guy banging them in for Leverkusen? Ayy, ayy?! ?????? #MUFC #ChampionsLeague

— Nathan Kelly (@BlogForGeeks) December 9, 2015

Add Hernandez to the list of players Van Gaal shouldn't have sold. Scored again tonight for Leverkusen, against Barcelona! #mufc

— Jon Glanville (@jonglanville) December 9, 2015