Klasemen Serie A: AC Milan 'Kedinginan' di Puncak

Bomber AC Milan, Zlatan Ibrahimovic.
Sumber :
  • twitter.com/acmilan

VIVA – Tren positif AC Milan di Serie A musim ini berlanjut. Rossoneri sukses menekuk rival sekota Inter Milan 2-1 dalam duel bertajuk Derby della Madonnina di Giuseppe Meazza, Sabtu 17 Oktober 2020.

Hasil ini menempatkan Milan di puncak klasemen sementara Serie A. Tim besutan Stefano Pioli ini menjadi satu-satunya yang sempurna, dengan 12 poin dari 4 pertandingan.

(Baca juga: AC Milan Ganas, Bungkam Inter dan Kuasai Puncak Klasemen Serie A)

Atalanta yang sebelumnya menempati puncak, harus turun ke posisi kedua, usai digasak Napoli 1-4 di San Paolo. La Dea mengumpulkan 9 poin dari 3 laga, terpaut tiga angka dari Milan.

Di peringkat ketiga ada Napoli dengan 8 poin. Setelah itu, ada Juventus yang juga mengoleksi 8 angka.

Sementara itu, Inter yang kalah di derby harus turun ke posisi 6. La Benemeata mengumpulkan 7 poin dari 4 laga.

Berikut klasemen Serie A (5 besar)