Juventus Akan Belanja Pemain Rp1,2 Triliun

Sergio Aguero
Sumber :
  • AP Photo/Victor R. Caivano

VIVAnews - Juventus menyiapkan dana besar demi mempersiapkan tim untuk musim depan. Manajemen Bianconeri akan mengguyur dana €100 juta atau sekitar Rp1,2 triliun guna mengejar beberapa pemain untuk musim depan.

Proses pembangunan stadion baru Juve berjalan lancar. Maka, klub Turin ini mulai memperbaiki kondisi timnya, terutama susunan staf pelatih dan pemain.

Posisi pelatih Luigi Delneri berada di ujung tanduk karena tak mampu menghadirkan penampilan impresif bagi Juve musim ini. Kemungkinan besar akan ada pelatih anyar di Olimpico Turin di musim depan.

Untuk pemain di lini pertahanan, Juve sedang mengejar Andreas Beck. Harga bintang Hoffenheim ini, menurut Tuttosport, sekitar €7 juta.

Selain membeli pemain, Juve juga siap melepas Marco Motta dan Zdenek Grygera. Jika penjualan mereka mulus, maka akan membuka pintu kedatangan bek Chelsea asal Portugal, Paulo Ferreira yang ditaksir seharga €4 juta.

Di lini depan, striker Real Madrid, Karim Benzema menjadi salah satu opsi Juve. Legenda Bianconeri, Zinedine Zidane disinyalir merekomendasikan Benzema ke mantan klubnya itu.

Sedangkan striker buruan utama Juve tetap Sergio ‘Kun’ Aguero. Striker milik Atletico Madrid yang juga menantu legenda Argentina, Diego Armando Maradona ini telah menjadi buruan Juventus sejak lama. (sj)