Roma Rela Lego De Rossi Demi Pastore

Daniele De Rossi
Sumber :
  • AP Photo/Gregorio Borgia

VIVAnews – AS Roma mengerahkan segala upaya untuk mendapatkan gelandang Palermo, Javier Pastore. Ini termasuk menjual pemain andalan mereka, Daniele De Rossi.

Dengan menjual De Rossi, maka Roma akan mendapatkan dana segar untuk membeli Pastore. Presiden Palermo, Maurizio Zamparini telah menetapkan harga 50 juta euro atau Rp620 miliar bagi klub yang ingin membeli Pastore.

Sepanjang karirnya, De Rossi baru memperkuat satu klub yakni AS Roma. Dia telah mencatat 357 penampilan dan mencetak 43 gol bagi Giallorossi. Romanisti bahkan memberinya julukan 'Il Nuovo Principe.' Ya, De Rossi diharapkan menjadi Pangeran Baru Roma setelah Pangeran Roma kini, Francesco Totti berada di senjakala kariernya.

Meskipun demikian, negosiasi perpanjangan kontrak De Rossi yang akan berakhir Juni 2012 menemui masalah. Pemain 27 tahun ini menolak tawaran perpanjangan kontrak hanya 1 tahun dengan nilai 4,5 juta euro. Inilah salah satu penyebab Roma memutuskan untuk menjual De Rossi, di samping ingin mendapatkan Pastore.

Roma membanderol De Rossi 35 juta euro. Menurut Radio Mana Mana, setelah mendapatkan dana dari menjual De Rossi, Giallorossi akan menggunakan dana itu semua untuk membeli Pastore ditambah dua pemain muda.

Sejauh ini, klub melakukan pendekatan terhadap De Rossi yakni Chelsea. Selain Chelsea, Real Madrid, Manchester City dan Inter Milan pun berminat terhadap gelandang tim nasional Italia itu.