Robinho: Milan Harus Puncaki Klasemen

BATE vs AC Milan
Sumber :
  • REUTERS/Vasily Fedosenko

VIVAnews - AC Milan sementara menempati peringkat tiga klasemen Serie A. Meski demikian, striker Robinho bertekad mempertahankan status Milan sebagai peraih Scudetto musim lalu.

Sepanjang 10 laga Serie A, Milan mengantongi 20 poin hasil dari enam kemenangan, dua kali imbang dan dua kekalahan. Tim besutan Massimiliano Allegri ini hanya tertinggal satu poin dari Udinese [1] dan Lazio [2]

Sedangkan di pentas Champions League, Milan berada di urutan kedua klasemen Grup H dengan mengoleksi delapan poin dari empat laga. Klub berjuluk Rossoneri ini terpaut dua poin dari Barcelona di posisi teratas.

Saat ini, sebagian besar punggawa Milan tengah membela tim nasional masing-masing. Robinho berharap saat kembali bergabung dengan klub nanti, performa rekan-rekannya tidak menurun demi mewujudkan sederet impian di musim ini.

“Mentalitas kami adalah meraup poin sebanyak mungkin karena kami ingin kembali ke puncak klasemen,” ujar Robinho pada Milan Channel.

“Tentunya menjadi juara grup Champions League juga penting, tapi performa kami bagus dan memang sudah lolos. Pastinya, kami berharap bisa melakukan yang lebih baik,” jelas striker internasional Brasil ini.

Lebih lanjut, Robinho menegaskan bahwa tim bermarkas di San Siro ini sangat berambisi menyapu bersih setiap laga, demi mempertahankan mahkota juara.

“Kami ingin memenangi Scudetto, jadi kami harus menargetkan kemenangan di setiap pertandingan,” tutup mantan pemain Manchester City ini, seperti dikutip dari Tribal Football, Selasa 15 November 2011.