Satu Lagi Klub Serie A Akan Dibeli Investor China

Palermo melawan Inter Milan dalam lanjutan Serie A
Sumber :
  • REUTERS/Tony Gentile

VIVA.co.id – Presiden Palermo, Maurizio Zamparini, akan melepas sebagian besar saham klub tersebut ke perusahaan yang didanai China, yang rencananya menggelontorkan dana sampai 200 juta Euro.

Zamparini awalnya mengumumkan keinginannya untuk menjual klub Serie A itu pada bulan Maret silam. Pernyataan tersebut tampaknya akan jadi kenyataan akhir tahun ini.

"Apakah saya menjual Palermo ke orang China? Tidak, saya membawa orang China ke Palermo," ujar Zamparini pada Rai Radio 1.

"Mereka akan menjadi pemilik saham terbesar dengan saya sebagai investor minoritas. Dalam dua bulan, kami akan mencapai kesepakatan final dengan China via pendanaan negara. Kita dalam pembicaraan nilai investasi hingga 200 juta Euro," ungkapnya.

Zamparini mengatakan 150 juta Euro akan digunakan untuk membangun stadion mereka sendiri, 30 juta untuk fasilitas tempat latihan, dan 20 juta untuk sebuah "kejutan".

"Kami butuh orang yang membawa uang, yang memberikan kami pemasukan," tegas pebisnis berusia 75 tahun itu.

Artinya, Palermo akan jadi klub ketiga yang diambil alih perusahaan China sepanjang tahun 2016 ini. Sebelumnya Inter Milan dan AC Milan sudah lebih dahulu saham mayoritasnya dibeli oleh China.