Astronot Kasih 2 Jempol Buat Tenaga Medis yang Lagi Perang sama Corona

Astronot Drew Morgan.
Sumber :
  • Space.com

VIVA – Astronot Badan Penerbangan dan Antariksa (NASA) yang juga seorang dokter, Drew Morgan, memberikan dua jempol atau apresiasi yang luar biasa untuk seluruh tenaga medis yang lagi berperang melawan Virus Corona COVID-19. Apresiasi ini bagian dari peringatan Hari Dokter Nasional di Amerika Serikat (AS) yang dirayakan setiap 30 Maret.

Dikutip dari laman Space, Selasa, 31 Maret 2020, dalam akun Twitternya, Morgan menulis kalau dirinya selalu memikirkan para tenaga medis profesional dan sukarelawan yang mempertaruhkan hidup mereka dalam menghadapi krisis saat ini.

Ia juga sangat kagum dengan pelayanan yang mereka berikan karena tanpa berharap pamrih. Morgan mengatakan hal ini saat dirinya berada di Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS), yang disertai gambar stetoskop yang tengah melayang.

Saat ini Morgan bersama astronot NASA lainnya Jessica Meir serta kosmonot Oleg Skripochka di ISS. Akan ada tambahan personel, yaitu astronot NASA Chris Cassidy, kosmonot Anatoly Ivanishin dan Ivan Vagner. Ketiganya akan berangkat pada 9 April mendatang dengan menumpang pesawat ruang angkasa Soyuz milik Rusia.

Menurut situs doctorday.org, Senat dan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) AS resmi memperkenalkan Undang-Undang Dokter Nasional pada 30 Oktober 1990. Regulasi ini kemudian ditandatangani oleh Presiden George HW Bush.

Petugas kesehatan atau tenaga medis kini tengah mempertaruhkan nyawa dengan merawat pasien Virus Corona. Contohnya saja di Spanyol, di mana 14 persen tenaga medisnya justru tertular COVID-19.

Selain itu juga, pasien positif Virus Corona COVID-19 di New York City kian bertambah. Seorang dokter mengatakan bahwa ada lebih dari 200 pekerja yang jatuh sakit karena wabah ini. Dengan demikian, hingga saat ini sudah sekitar 740 ribu kasus terkonfirmasi dengan 35 ribu kematian.