Diberitakan Sakit, Ternyata Lewis Hamilton Tabrakan

Lewis Hamilton dan Pagani Zonda miliknya.
Sumber :
  • Autoevolution

VIVA.co.id - Pebalap Formula 1 dikenal memiliki nyali dan kemampuan tinggi dalam hal memacu mobil dengan kecepatan tinggi. Selain memiliki gerak refleks yang bagus, mereka juga dituntut cepat dalam mengambil keputusan.

Namun para pebalap ini hanyalah manusia biasa saja. Hal ini terbukti ketika pebalap Mercedes-AMG, Lewis Hamilton, dikabarkan mengalami tabrakan saat mengendarai mobil di jalanan umum.

Dilansir dari Autoevolution, Jumat 13 November 2015, awalnya Lewis diketahui telat tiba di Sao Paulo, Brasil, saat hendak mengikuti ajang balap Formula 1. Menurut juru bicara tim, keterlambatan Lewis dikarenakan ia sedang mengalami sakit demam.

Namun saat ditelusuri melalui aku instagram-nya, ternyata pria asal Inggris tersebut baru saja menabrak mobil yang tengah diparkir di sebuah ruas jalan di Monako. Saat itu Lewis tengah mengendarai supercar Pagani Zonda miliknya.

Sekadar informasi, Zonda milik Lewis mengusung mesin 12 silinder rancangan AMG, divisi racing Mercedes-Benz. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 760 daya kuda, dan dapat membawa mobil hingga kecepatan lebih dari 300 kilometer per jam.