Puting Beliung Ancam Malang

Sumber :

SURABAYA POST - Musim hujan yang sedang berlangsung di kawasan Malang dan sekitarnya nampaknya tidak bisa dianggap remeh. Hujan lebat dalam beberapa hari terakhir dan disertai angin kencang berpotensi terjadinya puting beliung yang mampu memporak porandakan kawasan yang dilalui.

Kondisi hujan lebat yang disetai angin kencang tersebut diprediksi berlanjut hingga Desember 2009. Karena itu masyarakat diminta waspada.

Kepala Bagian Analisis Data  Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Karangploso Sutamsi menjelaskan puting beliung biasa terjadi apabila memasuki awal musim hujan. Sebab, angin jenis ini akan muncul pada saat awan tebal hitam datang disertai angin kencang dengan kecepatan minimal mencapai 25 knot.

Berdasarkan data BMKG, Sutamsi menyebutkan suhu di daerah Malang Raya, berkisar 20 sampai 31 derajat celcius, dengan kelembaban udara mencapai 50-94 persen.

"Secara umum, pada awal musim penghujan di Malang Raya selalu ditandai adanya awan hitam dan curah hujan cukup deras tapi singkat, namun diikuti angin kencang," katanya.

Adanya kecepatan angin yang cukup kencang ini, juga akan menimbulkan potensi yang bisa membahayakan warga di kawasan yang dilewati angin itu, yakni mencapai radius 5- 10 kilometer.

Laporan : Putut Priyono