Potret Buram Kelalaian Orangtua

Ilustrasi bayi car seat
Sumber :
  • Pixabay/Publicdoaminpictures

VIVA – Meninggalkan anak yang sedang tertidur pulas di dalam mobil, mungkin menjadi pilihan praktis, saat Anda harus buru-buru masuk supermarket dan membeli beberapa keperluan.

Niatnya hanya sebentar meninggalkan anak, namun tahukah Anda bahwa hal itu sangat berbahaya, bahkan bisa memicu kematian.

Seperti yang dialami dua balita malang asal Purwakarta yang tewas meregang nyawa, karena terkunci di dalam mobil orangtuanya pada Selasa 22 Mei 2018.

Kejadian nahas tersebut terjadi di Kampung Wanasari, Kelurahan Ciseureuh, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat.

Dua balita bernama Intan Nuraini (2,5), anak dari Solihin dan M. Jibal Alif (4), anak Herdiana, ditemukan tewas di dalam mobil Suzuki Karimun milik Herdiana, yang di parkir dalam keadaan cuaca panas, tidak jauh dari rumahnya.

Berdasarkan olah tempat kejadian perkara (TKP), diduga sejak tengah hari kedua bocah tersebut luput dari pengawasan orangtua. Intan dan Jibal masuk ke dalam mobil orangtuanya dan terkunci. Diperkirakan, kedua bocah tersebut terjebak selama kurang lebih dua jam.

Orangtua kedua bocah tersebut sempat mencari anaknya ke sekeliling komplek, namun akhirnya ditemukan di dalam mobil dalam kondisi telah terbujur kaku, duduk berjejeran di kursi depan sebelah kiri.

Sambil berlinang air mata, Solihin ayah dari Intan, mengaku anaknya memang sering bermain bersama Jibal Alif, anak dari Herdiana.

"Pas pintunya dibuka, anak saya sudah ada di dalam, sudah kaku. Sebelumnya, sudah saya cariin, tetapi enggak ada, tahunya ada di dalam mobil," ujarnya dalam wawancara tvOne, Rabu 23 Mei 2018. Solihin pun mengaku pasrah atas kepergian anaknya. 

IPTU Budi Suheri Kanit IV Polres Purwakarta menyebut bahwa menurut saksi mata, diperkirakan pukul 12.30 WIB, Intan dan Jabal terlihat masuk ke dalam mobil tersebut. Sementara itu, Herdiana dan istrinya sedang berada di dalam rumah.

"Suaminya sedang tidur, sedangkan ibunya sedang sibuk mengurus dua bayi kembarnya yang baru lahir, sehingga si balita tidak terkontrol."

Kemudian, sekitar pukul 14.00 WIB, setelah dicari ke berbagai tempat, akhirnya kedua balita tersebut ditemukan telah tewas. Hingga berita ini ditulis, kasusnya masih dalam proses penyelidikan.

Berikutnya, mobil bukan tempat aman>>>