Sebelum Meninggal, Yon Koeswoyo Bolak-Balik ke Rumah Sakit

Yoen Koeswoyo (kiri) semasa hidup bersama dengan sesama personel Koes Plus.
Sumber :
  • VIVA/Shally

VIVA – Musisi legendaris Yon Koeswoyo sempat beberapa kali dirawat di rumah sakit sebelum menghembuskan nafas terakhir hari Jumat pagi, 5 Januari 2018.

"Sudah dua tahun ini keluar (Yon) masuk rumah sakit karena beberapa penyakit yang dideritanya," kata Bens Leo saat dihubungi Jumat.

Bens, selaku pengamat musik mendapatkan kabar duka dari Nomo, kakaknya Yon, anggota band legendaris Koes Bersaudara, Koes Plus.

"Mas Yon meninggal dunia tadi pagi. Saya dapat beritanya dari mas Nomo, kakaknya. Meninggal di rumah dan ini saya di rumah duka di kawasan Pamulang," lanjut Ben.

Jenazah Yon disemayamkan di rumahnya di Jalan Salak, Pamulang. Yon diketahui menderita komplikasi.

"Terakhir saya jenguk di RS Eka Hospital BSD, setelah itu sehat kembali. Penyakitnya kurang pasti apa, tapi sepertinya komplikasi," tutur Bens. (ren)