Keajaiban, Harapan Dovi Rebut Juara MotoGP dari Marquez

Andrea Dovizioso, Marc Marquez, dan Danilo Petrucci di podium MotoGP San Marino
Sumber :
  • twitter.com/MotoGP

VIVA – Balapan pamungkas di Valencia menjadi pertarungan habis-habisan siapa berhak menyandang gelar juara dunia kejuaraan MotoGP 2017. Meski tertinggal 21 poin, pembalap Ducati, Andre Dovizioso, tak akan membiarkan Marc Marquez dari Repsol Honda melenggang mudah.

Dalam gelaran MotoGP Valencia yang digelar Jumat-Minggu, 10-12 November 2017 itu, memang hanya Dovi yang bisa mengejar poin Marquez yang kini berada di puncak klasemen.

Berdasarkan klasemen di situs resmi MotoGP, Marquez memimpin dengan meraup 282 poin, disusul Dovizioso 261 poin. Maverick Vinales yang berada di posisi ketiga berpeluang mengejar, hanya jika dia meraih 25 poin dan Marquez maupun Dovi tanpa angka. Mustahil bukan?

Valentino Rossi harus merelakan tak merengkuh gelar juara musim ini, karena dia berada di posisi 4 dan tertinggal jauh. Rossi hanya mengantongi 197 poin.

Dovizioso yang berhasil mendapatkan keajaiban di MotoGP Malaysia ingin mengulanginya lagi di MotoGP Valencia dan merengkuh gelar juara dunia. Kolaborasi apik dengan Jorge Lorenzo, rekan timnya, berhasil membuat balapan ini kompetitif hingga akhir.

Namun demikian, kecil peluang Dovizioso menjadi juara bila Marquez bisa finis 12 besar. Sebuah kemungkinan kecil bila Marquez baik-baik saja dan tidak jatuh. Hanya keajaiban atau petaka buruk menimpa Marquez, yang bisa membuat Dovizioso mengkudeta posisi Marquez saat ini.