Dampak Positif Kirab Obor Asian Games Sudah Terasa di Masyarakat

Pertemuan INASGOC dan pemerintah RI bahas Asian Games 2018 di GBK
Sumber :
  • VIVA/Ridho Permana

VIVA – Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Puan Maharani, mengatakan geliat Asian Games sudah berdampak pada perekonomian masyarakat. Hal ini terlihat dari kemeriahan torch relay (kirab obor) di beberapa daerah.

Menurut Puan, perlu digaris bawahi bahwa Asian Games adalah kerja dari seluruh rakyat Indonesia. Bukan sekadar kerja pemerintah pusat dan daerah.

"Dampak ekonomi dari torch relay itu sudah terlihat. UKM dan lainnya berjalan dengan baik sejauh ini di beberapa daerah," kata Puan di Komplek Gelora Bung Karno, Jumat 3 Agustus 2018.

"Insya Allah Asian Games kerja dari seluruh rakyat Indonesia. Bukan hanya pemerintah pusat dan daerah," tambahnya 

Selain itu, diinformasikan Puan bahwa akan ada pengukuhan atlet Indonesia yang akan berlaga di Asian Games pada hari Minggu di Jakarta. 

"Minggu 5 Agustus 2018 akan dilakukan pengukuhan bagi para atlet Indonesia di Jakarta. Meski ada yang sedang pemusatan latihan di luar negeri, mereka akan kembali nantinya," kata dia.