Kepergok Sekamar Berdua, Momota dan Fukushima Lolos dari Sanksi

Pebulutangkis Jepang, Kento Momota dan Yuki Fukushima
Sumber :
  • dailyshincho.jp

VIVA – Asosiasi Bulutangkis Jepang (NBA) tidak menjatuhkan sanksi kepada Kento Momota dan Yuki Fukushima yang diketahui menghabiskan malam bersama dalam satu kamar. Meski demikian, keduanya diberikan teguran keras dan akan terus dalam pengawasan.

Fukushima diketahui tak berada di kamarnya, Rabu pagi waktu setempat 10 Oktober 2018. Ia justru berada di kamar Momota yang dikabarkan sudah dari sejak malam harinya.

Fakta ini terungkap saat pihak asrama Pelatnas tim bulutangkis Jepang di Tokyo hendak melakukan sidak untuk mengambil sampel tes doping oleh Badan Anti Doping Jepang (JADA) pada pukul 6 pagi.

Saat di putar rekaman CCTV, tertangkap rekaman kamera Fukushima tengah keluar dari kamar Momota. Kedua pemain ini pun disebut-sebut punya hubungan spesial.

Terkait kejadian ini, pihak NBA pun mengeluarkan pernyataan melalui Sekretaris Jenderal, Kinji Zeniya. Momota maupun Fukushima ditegaskan untuk bisa lebih bersikap dewasa lagi ke depannya.

"Mereka harusnya bisa lebih menjaga sikap supaya tidak muncul kesalahpahaman yang tidak perlu," ungkap Kinji, yang dikutip Badminton Planet.

Sebelum mencuatnya kasus ini, Momota sempat menjalani hukuman skorsing selama setahun lebih akibat terbukti terlibat dalam skandal judi ilegal bersama Kenichi Tago pada April 2016 lalu. (mus)