'Kinclongnya' Nadal dan Serena di Tanah Liat Prancis Terbuka

Petenis Spanyol, Rafael Nadal
Sumber :
  • REUTERS/Vincent Kessler
VIVA.co.id - Juara bertahan France Open, Rafael Nadal, memulai perjalanannya untuk merebut gelar ke-10 grandslam di lapangan tanah liat usai mengalahkan petenis muda, Quentin Halys, di babak pertama hari Rabu, 27 Mei 2015.

Menghadapi sang petenis wildcard berusia 18 tahun, Nadal tanpa kesulitan menang 6-3, 6-3, dan 6-4 dalam waktu satu jam dan 50 menit di Court Philippe Chartier, dan akan menghadapi Nicolas Almargo di babak dua.


Meski penampilannya belakangan di lapangan tanah liat tengah menurun, Nadal tetap tampil solid di laga pembuka dan meningkatkan rekornya jadi 67 kemenangan dan satu kali kalah.


"Kadang saya mengalami musim yang naik dan turun, itu normal. Saya coba menghindari hal tersebut. Saya coba bermain dengan baik dan melakukan yang terbaik seperti tahun-tahun sebelumnya. Mentalitas dan tujuan saya selalu sejalan," ujar Nadal, seperti dilansir
Reuters
.


Selain Nadal, petenis unggulan pertama, Novak Djokovic, juga berhasil lolos ke babak kedua usai menang 6-2, 7-5, dan 6-2 atas Jarkko Nieminen.


Dengan merosotnya Nadal ke unggulan keenam, maka Djokovic dan sang juara bertahan bisa bertemu lebih cepat. Keduanya bisa bentrok di perempat-final kalau terus melaju tanpa masalah.


Yang unik adalah seragam bertanding yang digunakan oleh pria Spanyol tersebut. Bandana, baju, celana, kaos kaki, sampai sepatu Nadal serasi warna biru.




Di nomor putri, unggulan teratas, Serena Williams, juga berhasil mencuri perhatian di tengah coklatnya tanah liat Rollad Garros. Dengan pakaian pink terang, Serena sukses melaju ke babak selanjutnya usai menang 6-2 dan 6-3 atas petenis Republik Ceko, Andrea Hlavackova. (ren)