Jaringan XL Masih Bisa Beroperasi di Lokasi Gempa Donggala

Sejumlah bangunan ambruk akibat gempa di Palu, Sulawesi Tengah, Sabtu, 29 September 2018.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/BNPB

VIVA – Pihak XL Axiata memastikan bahwa penggunanya di wilayah terdampak gempa Sulawesi Tengah masih bisa melakukan komunikasi. Khususnya untuk layanan voice dan juga SMS.

Begini Cara XL Axiata Buat Pelanggan Tidak Pindah ke Lain Hati

"Syukur Alhamdulillah, hingga saat ini layanan XL Axiata tetap bisa beroperasi, termasuk di Kota Palu dan Donggala yang paling kuat mendapatkan guncangan. Dengan demikian, masyarakat yang menggunakan nomor XL dan AXIS tetap bisa berkomunikasi atau dihubungi selama ponsel aktif," kata Direktur Teknologi XL Axiata, Yessie D. Yosetya dalam keterangannya, Sabtu, 29 September 2018.

Dia melanjutkan, pihaknya akan segera menyediakan fasilitas untuk telepon gratis bagi pengguna XL di wilayah tersebut.

XL Axiata akan Bersih dari 3G, Hanya Ada 4G dan 5G

Selain itu tim teknis XL juga langsung menuju ke beberapa lokasi infrastruktur jaringan. Ini dilakukan untuk memastikan jaringan yang ada masih bisa dipertahankan untuk operasional.

Akibat aliran listrik yang belum pulih, pasokan untuk BTS digantikan dengan genset. Namun juga genset akan membutuhkan BBM, yang sampai saat ini pasokannya masih terhambat. Yessie menyatakan bahwa pihaknya yang terjun ke lapangan akan terus mengusahakan menjaga akses telekomunikasi di sana.

XL Axiata Lagi Semringah

XL Axiata sendiri tercatat punya lebih dari 340 ribu pelanggan di Sulawesi Tengah. BTS yang tersedia di wilayah tersebut ada 358 BTS, termasuk 79 BTS untuk jaringan 4G. Di Palu, BTS XL sekitar 136, 44 BTS di antaranya untuk 4G. Sedangkan di Donggala terdapat 12 BTS, termasuk 9 BTS 4G.

Pembangunan hunian tetap (huntap) yang dibangun Kementerian PUPR.

Kebut Pembangunan Pasca Gempa-Tsunami di Sulteng, Lebih 5 Ribu Huntap Disiapkan

Hunian tetap atau huntap salah satu upaya pemulihan kerusakan infrastruktur pascabencana gempa bumi dan tsunami, di Sulawesi Tengah pada 28 September 2018 lalu.

img_title
VIVA.co.id
26 Maret 2023