Tips Sukses Meniti Karier Ala Sri Mulyani

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Reno Esnir

VIVA – Anda sedang mencari sosok yang bisa dijadikan panutan dalam berkarier? Nama Menteri Keuangan, Sri Mulyani, mungkin bisa jadi pertimbangan. Sebab, Sri Mulyani memiliki perjalanan karier yang tak bisa dianggap remeh.

4 Tips Sukses dari Bill Gates dan Daniel Lubetzky untuk Para Pejuang

Selain menjabat sebagai menteri keuangan dalam dua periode pemerintahan, ia juga pernah mendapat penghargaan internasional sebagai wanita paling berpengaruh versi majalah Forbes dan sebagai menkeu terbaik se-Asia pada tahun 2006 silam. Kurang hebat apalagi coba?

Karier yang dimiliki Sri Mulyani tidak didapat dengan sekejap mata. Dibutuhkan proses yang panjang dan usaha keras, serta ketekunan lebih sehingga dia bisa seperti sekarang.

Tips Sukses Menjadi PR Tangguh di Industri Kecantikan

Bagi Anda yang mengidolakan Sri Mulyani, tentu ingin sukses seperti dia di kemudian hari. Agar keinginan ini bisa tercapai, yuk terapkan intip tips sukses ala Sri Mulyani seperti dikutip dari Cermati.com, pada Sabtu 31 Agustus 2019:

1. Selalu meluangkan waktu untuk membaca

Berawal dari Dropship, Gamer Ini Punya Rental Mobil dan Beberapa Vila Miliaran di Bali

Pengetahuan yang dimiliki oleh Sri Mulyani tentu tidak didapat dengan membalikkan telapak tangan, tapi banyak membaca. Ia sering meluangkan waktunya untuk membaca demi mendapat pengetahuan baru dari berbagai bidang.

Buku-buku yang ia baca beragam, mulai dari buku ilmu pengetahuan, koran, atau bahan bacaan lain, yang semuanya selalu dia baca selagi memberi ilmu. 

Hal yang sama juga harus Anda terapkan dalam kehidupan sehari-hari. Hilangkan kebiasaan malas membaca. Ingatlah kalau buku adalah jendela dunia yang dapat memberikan informasi-informasi terbaru yang sebelumnya tidak pernah Anda ketahui.

Informasi ini berguna bagi karier, lho! Jadi jangan menganggap enteng soal membaca, ya?

2. Punya tekad dan keyakinan yang tinggi

Untuk bisa seperti sekarang, Sri Mulyani menghadapi banyak tantangan dan rintangan. Tapi tekad dan keyakinan yang tinggi membuat dirinya sukses dalam mencapai karier yang cemerlang.

Keyakinan ini juga menambah rasa percaya diri dalam menyelesaikan masalah. Sebab, sesulit apapun masalah pasti akan ada jalan keluarnya. Mencari jalan keluar tentu akan makin mudah bisa disertai dengan pikiran yang jernih dan tenang. 

Sama seperti peribahasa “semakin tinggi pohon, maka makin kencang pula angin yang menerpanya”.

Hal ini juga berlaku buat Anda saat meniti karier. Sebelum menyerah, sebaiknya lakukan dulu apapun sebisa Anda.  Percayalah, di tengah-tengah kesusahan Anda akan menemukan cara terbaik untuk mengatasi masalah tersebut.

3. Cari orang yang bisa memotivasi

Selama meniti karier, Sri Mulyani selalu mendapat dorongan dan dukungan penuh dari semua anggota keluarga. Dirinya kerap dimotivasi untuk melakukan apapun yang terbaik, yang bisa membawa dirinya menuju kesuksesan.

Berkat motivasi ini, Sri Mulyani mengungkapkan kalau dirinya berhasil menjadi sosok yang lebih baik daripada sebelumnya. Jauhi orang-orang yang tidak pernah memotivasi dan selalu berusaha untuk menjatuhkan.

Sebab orang-orang seperti ini tidak akan pernah mau melihat Anda bahagia sampai kapan pun. Daripada ujung-ujungnya merasa tidak percaya pada kemampuan sendiri, lebih baik sama sekali tidak berteman dengan orang-orang tersebut.

4. Punya sosok idola atau panutan dalam hidup

Sosok panutan bagi seorang Sri Mulyani adalah ibu kandungnya. Ibunya merupakan sosok berpendidikan yang pernah berprofesi sebagai seorang dosen. 

Meski sibuk bekerja, sang ibu tetap berusaha memberikan yang terbaik bagi anak-anaknya. Mulai dari mengasuh, membesarkan, hingga memotivasi anak-anak, semuanya dilakukan sang ibu kepada Sri Mulyani dan saudaranya.

Sama seperti Sri Mulyani, Anda juga harus memiliki sosok panutan dalam hidup. Entah itu ibu, ayah, kakek, nenek, atau tokoh-tokoh hebat lainnya. Pilih sosok panutan yang memiliki akhlak baik dan memiliki perjalanan hidup serta karier yang sukses.

5. Berikan yang terbaik dalam bekerja
 

Bagi seorang wanita, menghabiskan waktu hampir belasan jam di kantor setiap hari bukan hal yang tepat. Apalagi wanita juga memiliki tanggung jawab untuk mengurus suami dan anak-anak.

Akibat kesibukan ini, seorang wanita sering menyalahkan dirinya sendiri karena tidak mampu mengurus keluarga dengan baik. Sri Mulyani pun mengakui hal ini, tapi dirinya selalu mengatakan kalau rasa bersalah itu bisa ditebus dengan melakukan yang terbaik di tempat kerja.
 
Pekerjaan yang dilakukan dengan baik akan menghasilkan sesuatu yang baik dan bermanfaat, bukan sesuatu yang terkesan sia-sia. Itu sebabnya kenapa dalam meniti karier Anda harus mampu mencurahkan hati dan pikiran seutuhnya pada yang dikerjakan untuk menghindari penyesalan.

6. Mampu menganalisis dengan baik

Sri Mulyani berpesan kepada generasi milenial, khususnya para wanita agar mampu menganalisis sesuatu dengan baik. Tidak mengandalkan emosi saat menyelesaikan sesuatu, tetapi juga mengandalkan pikiran dari berbagai sudut pandang. Sehingga masalah bisa cepat terselesaikan. 

Analisis yang baik juga bisa dijadikan bekal untuk menjadi sosok yang lebih bijaksana. Bagi Anda yang kurang pandai menganalisis, ada baiknya untuk belajar sebelum semuanya terlambat. 

Perbanyak mengamati masalah yang ada di sekeliling, lalu temukan solusinya. Lakukan secara terus-menerus sampai kemampuan analisis semakin berkembang. 

7. Saling memberdayakan orang lain

Saat ingin menjajaki karier yang lebih tinggi, Sri Mulyani berpesan agar para pekerja mau saling memberdayakan satu sama lain. Memberdayakan di sini berarti saling membantu, saling menguatkan, dan tidak bermaksud untuk menjatuhkan orang lain demi kepentingan kariernya sendiri.

Pemberdayaan ini berlaku di mana saja dan harus diterapkan kepada semua orang dalam meniti karier. Jika selama ini Anda masih sering meremehkan dan menjatuhkan orang lain demi mengangkat diri sendiri, coba berhenti melakukannya.

Belajarlah untuk saling memberdayakan. Ketika Anda memberdayakan orang lain, maka Anda pun akan ikut diberdayakan. [mus]

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya