Gagal Bayar Utang, Saham Suryainti Disuspen

VIVAnews - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menghentikan sementara perdagangan (suspen) saham PT Suryainti Permata Tbk (SIIP) sejak sesi pertama transaksi Senin 25 Januari 2010.

Suspensi atas saham Suryainti itu dilakukan terkait surat dari Oversign BV pada 19 Januari 2010 tentang Notice of Default, Facility Agreement tertanggal 13 Juli 2007.

"Bursa memutuskan untuk menghentikan sementara perdagangan saham Surya ini di seluruh pasar hingga pengumuman lebih lanjut," kata Kepala Divisi Penilaian Perusahaan Sektor Jasa BEI Umi Kulsum dalam penjelasan tertulis yang dipublikasikan bursa di Jakarta, hari ini.

Bursa meminta pelaku pasar untuk memperhatikan keterbukaan informasi perseroan yang terkait dengan pembayaran bunga utang.

Nekat Datangi Markas TNI, Mayjen Gadungan Ini Ingin Nitip Kerabat Masuk Akmil

Oversign BV menyatakan perseroan gagal membayar bunga utang sebesar US$ 5,03 juta. Perseroan semestinya membayar bunga pada saat jatuh tempo 18 Januari 2010.

Suryainti dan Oversign menandatangani perjanjian fasilitas pinjaman pada 13 Juli 2007.

Manajemen Oversign dalam suratnya kepada Suryainti tanggal 19 Januari 2010 menyatakan, perseroan telah terlambat memenuhi kewajiban pembayaran bunga yang semestinya dilakukan pada 18 Januari 2010.

Sebelum disuspen, harga saham Suryainti berada di level Rp 89 per unit.

Terpopuler: Sakit yang Diidap Parto sampai Syifa Hadju Pernah Diperingatkan oleh Raffi Ahmad

arinto.wibowo@vivanews.com

Hyoyeon Girls Generation saat menggunakan kebaya Bali - Sunber Foto tangkapan layar Instagram @xosone_ss

Syuting Tak Berizin, Artis dan Kru Variety Show Pick Me Trip In Bali Diperiksa Imigrasi Ngurah Rai

Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai melakukan pemeriksaan terhadap 31 WNA asal Korea Selatan dan 1 WNI dalam pembuatan film reality show' Pick Me Trip in Bali'.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024