Logo BBC

Perang Suriah: Rusia dan Turki Sepakat Gencatan Senjata di Idlib

BBC Indonesia
BBC Indonesia
Sumber :
  • bbc

Apa isi kesepakatan itu?

Kesepakatan diumumkan setelah pembicaraan yang berlangsung selama enam jam antara Putin dan Erdogan di ibu kota Rusia, Moskow.

Ledakan yang terjadi menyusul hal yang diyakini merupakan serangan udara Rusia di Idlib, Suriah (05/03/2020).
AFP/Getty Images
Pertempuran di Idlib – satu-satunya provinsi di Suriah yang masih diduduki pemberontak – menjadi semakin sengit dalam beberapa pekan terakhir.

Kedua pihak mengatakan kesepakatan tersebut meliputi:

  • Gencatan senjata mulai 00:01 waktu setempat pada hari Jumat (05:01 WIB) di sepanjang garis kontak
  • Koridor keamanan sepanjang 6 kilometer di utara dan selatan dari jalan raya utama M4 Idlib, yang menghubungkan kota Aleppo dan Latakia yang dikuasai pemerintah
  • Patroli gabungan Rusia-Turki di sepanjang M4 mulai 15 Maret

Meskipun telah menyepakati gencatan senjata, Turki "mempertahankan hak untuk melakukan serangan balasan dengan segala kekuatannya terhadap serangan dalam bentuk apapun" oleh tentara Presiden Suriah Bashar al-Assad, Erdogan memperingatkan.

Map showing control of north-western Syria (24 February 2020)
BBC