Makanan Paling Ekstrem di Dunia

Sandwich otak goreng
Sumber :
  • www.moolf.com

VIVAnews - Pepatah berbunyi, sesuatu yang dianggap sampah adalah harta tak ternilai bagi orang lain, bisa saja benar. Makanan yang dianggap sangat lezat di suatu tempat boleh jadi menjadi mimpi buruk yang dianggap menjijikkan di belahan dunia lainnya.

Lidah sapi dan babi moncong ke kaki ayam, cacing goreng dan kaki katak hingga tumis siput adalah sebagian kecil makanan 'ajaib' yang bisa menghilangkan selera makan.  Namun, di beberapa negara bisa menjadi makanan khas bagi penduduknya.

Berikut daftar sepuluh makanan teraneh dari seluruh dunia.
 
10. Sandwich otak goreng

Indonesia Menduduki Posisi Pertama dengan Perokok Laki-laki Terbanyak di Dunia

Sandwich otak goreng
Sebelum meluasnya era penyakit sapi gila, salah satu menu yang digandrungi di St Louis Missouri Amerika Serikat adalah roti dengan irisan tipis otak sapi goreng.  Kini, roti lapis dengan isian otak masih tersedia di Ohio River Valley, namun seringkali digantikan dengan roti hamburger.

Di Meksiko dan El Salvador, otak sapi dikenal dengan sebutan sesos dan digunakan sebagai bahan taco dan burrito. Otak memiliki tekstur lembek dan aroma yang sangat sedikit. Penambahan bumbu pedas sangat membantu menciptakan rasa.

9. Haggis

Haggis
Hidangan tradisional Skotlandia, yang disebut Haggis berasal dari daging hati, jantung dan paru-paru domba dicampur dengan bawang, rempah-rempah, oatmeal, garam dan kaldu. Semua bahan direbus dalam perut domba selama beberapa jam.

Larousse Gastronomique, ensiklopedia gastronomi populer  mengklaim Haggis memiliki tekstur lembut dengan rasa kacang yang gurih dan lezat. Makanan ini tersedia sepanjang tahun di supermarket Skotlandia dengan kemasan kaleng. Bahkan dengan alasan praktis, banyak yang tinggal dipanaskan sebelum dimakan. Menu serupa dapat ditemukan di beberapa negara Eropa lain dengan memanfaatkan daging sapi, kambing, atau babi sebagai pengganti domba.

8. Serangga

Kata Jonatan Christie Usai Indonesia Lolos Final Piala Thomas 2024

Serangga
Memakan serangga atau entomophagy cukup umum di berbagai belahan dunia, kecuali Amerika Utara dan Eropa. Tak sulit menemukan pedagang yang menjual belalang goreng, jangkrik, kalajengking, laba-laba dan cacing di jalan-jalan di Bangkok, Thailand.

Serangga merupakan sumber makanan tinggi protein dengan asam lemak dan vitamin yang penting bagi tubuh. Bahkan, tepung serangga sering digunakan untuk membuat chocolate chips.

7. Tiram Rocky Mountain

Tiram Rocky Mountain
Tiram yang satu ini bukan berasal dari laut, melainkan nama yang diberikan untuk testis goreng kerbau, sapi atau babi. Rocky Mountain tiram atau 'Prairie Oysters' adalah menu yang terkenal di wilayah tertentu AS dan Kanada. Biasanya, bahan makanan diperoleh dari peternakan. Testis dikupas, direbus, dan digiling dengan tepung lalu digoreng. Biasanya menu disajikan bersama saus koktail.

6.Unta Guling

Aksi Turis Ini Bikin Geleng Kepala, Sewa Motor Malah Tercebur ke Kolam Renang

Unta Guling
Resep unik suku Badui Arab merupakan resep terbesar yang tercatat di museum rekor dunia. Hidangan terdiri dari satu ekor unta utuh dengan memasukkan isi satu ekor domba dan 20 ekor ayam. Perut domba diisi telur dan beras, kemudian dipanggang hingga matang.

Bersambung...

Chen EXO

Bikin Merinding, Momen Chen EXO Nyanyi dengan Iringan Tepuk Tangan Penggemar

Yang juga menarik perhatian penggemar adalah saat momen Chen EXO bernyanyi lagu Hold You Tight secara live tanpa iringan musik

img_title
VIVA.co.id
4 Mei 2024