Kepulangan Timnas Brasil Disambut Caci Maki

Suporter Brasil.
Sumber :
  • AP Photo/Silvia Izquierdo

VIVAnews  - Tim Nasional Brasil telah tiba di negaranya, Minggu, 4 Juli 2010. Kepulangan tim Samba disambut caci maki fansnya yang tidak terima atas kegagalan tim kesayangannya itu di Piala Dunia 2010.

Brasil harus angkat koper dari Afrika Selatan sebelum Piala Dunia 2010 berakhir. Langkah juara dunia lima kali itu hanya sampai pada babak perempat final usai dikalahkan Belanda 2-1, Jumat, 2 Juli 2010.

Robinho cs harus menempuh perjalanan yang cukup melelahkan selama 10 jam dari Afrika Selatan sebelum akhirnya tiba ibu kota Brasil, Rio de Janeiro. Saat tiba di Bandara, tim Samba telah ditunggu oleh fansnya.

Seperti dilanasir yahoo.com, bukan kehangatan yang diterima oleh timnas Brasil. Sebaliknya pasukan Carlos Dunga justru menjadi sasaran kemarahan dan caci-maki pendukungnya yang marah.

Sasaran kekesalan fans yang marah tersebut tentu saja Felipe Melo. Pemain Juventus itu dianggap sebagai biang kegagalan Brasil setelah melakukan gol bunuh diri dan diusir dari lapangan karena sengaja menginjak Arjen Rooben.

Melo terpaksa berlari dalam pengawalan yang ketat menuju mobil yang dikendarai oleh ayahnya. Pemain-pemain lainnya terpaksa dievakuasi dari pintu samping karena pintu utama sudah dikuasai oleh suporter yang marah.

Fans sedikit lebih lunak kepada kiper Julio Cesar. Pasalnya, kiper Inter Milan itu dianggap tampil bagus di Piala Dunia 2010. Beberapa fans bahkan terdengar meneriakkan ucapan terima kasih kepadanya.

"Saya sangat emosi-Saya ingin berterima kasih kepada fans Brasil. Ini adalah buah dari kerja keras selama tiga setengah tahun," kata Julio sebelum meninggalkan bandara bersama ibunya.

Sementara itu, Dunga yang ikut dalam rombongan menolak mengomentari kelanjutan nasibnya bersama timnas Brasil. Dia mengaku ingin beristirahat beberapa hari sebelum bertemu dengan Federasi Sepakbola Brasil, CBF.

"Saya ingin istirahat dulu sebelum pertemuan dengan CBF. Dalam satu atau dua minggu ini, Presiden CBF, Ricardo Teixeira akan membicarakan mengenai hal itu (nasibnya di timnas Brasil)," kata Dunga.

CBF sendiri tak lama setelah kepulangan timnas Brasil langsung mengumumkan pemecatan Dunga. CBF akan segera mencari pengganti mantan pemain timnas Samba itu dalam bulan ini.

Kisah Sukses di Usia Emas, Mom Selly dan Perjalanan Kariernya di Industri Pertambangan
Keluarga Parto

Parto Patrio Rela Nahan Sakit Demi Tepati Janji Liburan Keluarga ke Bali

Eko Patrio juga bersyukur penyakit batu ginjal yang diderita oleh Parto belum menjalar ke mana-mana atau membahayakan organ lainnya.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024