IHSG Tembus 4000, Menkeu Pilih Hati-hati

Papan angka fluktuasi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG)
Sumber :
  • ANTARA/Rosa Panggabean

Deretan Penyakit Ini Rentan Dialami Jemaah Haji dan Umrah, Wajib Vaksin Sebelum ke Tanah Suci!

VIVAnews - Pemerintah menyambut baik perkembangan indeks harga saham gabungan (IHSG) yang menembus level 4000 pada penutupan perdagangan hari ini. Namun, diingatkan bahwa Indonesia harus tetap waspada terhadap segala kondisi yang mungkin datang.

Maksud hati-hati saya, kita kan harus tumbuh dengan struktur yang baik,” jelas Mentri Keuangan Ruepublik Indonesia, Agus Martowardojo, saat ditemui seusai rapat bersama Komisi XI DPR di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Jumat 8 Juli 2011.

Terima Kunjungan Dubes India yang Baru, Prabowo Dorong Peningkatan Kerjasama

Agus mengingatkan, dalam setiap pertumbuhan ekonomi sangat mungkin terjadi pertumbuhan yang tidak didukung dengan struktur yang kuat. "Jadi untuk saya, apabila ada kondisi yang baik saya selalu ambil sikap hati-hati," kata dia.

Lebih lanjut Agus menjelaskan pemerintah akan menganjurkan kepada pembina dan pengawas di pasar modal untuk melihat kembali portofolio dari sektor-sektor dan sub sektor yang mungkin memiliki price to earning atau price to book yang terlalu tinggi.

Bintang Bayern Munich Ngamuk Usai Disingkirkan Real Madrid, Bongkar Aib Ronaldo

Dengan penilaian kembali dua indikator tersebut, Kementerian Keuangan berharap semua sektor dan sub sektor yang beroperasi di Indonesia dapat  didukung oleh fundamental yang benar.

Tujuan saya mengatakan ini karena saya orientasinya melindungi konsumen, melindungi ekonomi Indonesia,” imbuhnya.

Seperti diketahui, IHSG di Bursa Efek Indonesia kembali mencatatkan rekor tertinggi baru dalam sejarah perdagangan. Sebab, di akhir perdagangan sesi kedua akhir pekan ini, IHSG mampu menembus level 4.000.

Berdasarkan data BEI, pada perdagangan hari ini, Jumat 8 Juli 2011, IHSG dibuka pada posisi 3.939,75 dan berhasil ditutup menguat 64,22 poin atau 1,63 persen di level 4.003,69. (eh)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya