BI Rate Turun, Saham Perbankan Melesat

Bursa Efek Indonesia
Sumber :
  • VIVAnews/Tri Saputro

VIVAnews - Setelah bertahan sejak Februari 2011 di level 6,75 persen, Bank Indonesia akhirnya menurunkan suku bunga acuan (BI Rate) menjadi 6,5 persen. Selain direspons positif kalangan bankir, penurunan BI Rate juga berimbas positif pada saham-saham perbankan di Bursa Efek Indonesia.

Pada akhir transaksi hari ini, Selasa 11 Oktober 2011, indeks saham di sektor finansial menguat 12,6 poin (2,75 persen) ke level 472,44. Saham-saham perbankan papan atas seperti PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) terangkat Rp200 (3,2 persen) ke posisi Rp6.450, PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) naik Rp250 (3,33 persen) ke level Rp7.750, dan PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) menguat Rp200 (3,31 persen) menjadi Rp6.250.

Selain itu, saham PT Bank Danamon Tbk terangkat Rp150 (3,45 persen) ke posisi Rp4.500, PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) naik Rp50 (1,45 persen) menjadi Rp3.500, dan PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN) terkerek Rp40 (3,28 persen) ke posisi Rp1.260.

Penguatan saham-saham perbankan tersebut ikut menopang kenaikan indeks harga saham gabungan (IHSG), sehingga indeks saham di bursa domestik itu terangkat 80,66 poin (2,34 persen) ke posisi 3.531,75.

Sebanyak 215 saham menguat, 30 melemah, 71 saham stagnan, dan 177 saham tidak terjadi transaksi. Volume transaksi yang dibukukan mencapai 12,34 juta lot senilai Rp5,06 triliun.

Analis PT Panin Sekuritas Tbk, Purwoko Sartono, mengatakan, pergerakan pasar hari ini diwarnai langkah BI menurunkan BI Rate, seiring proyeksi bank sentral bahwa inflasi tetap rendah hingga akhir tahun.

"IHSG menguat tajam didorong oleh sentimen positif itu," kata Purwoko di Jakarta, Selasa 11 Oktober 2011.

Selain faktor BI Rate, penguatan IHSG juga dipengaruhi pergerakan bursa regional Asia menyusul komitmen dari pemimpin Eropa untuk mengatasi krisis utang. Namun, dorongan naik indeks diperkirakan mulai tertahan setelah kenaikan dalam dua hari di awal pekan ini.

Di bursa Asia, indeks Nikkei di bursa Tokyo menguat 168,06 poin (1,95 persen) ke posisi 8.773,68, Hang Seng di bursa Hong Kong terangkat 430,5 poin (2,43 persen) menjadi 18.141,6, indeks komposit di bursa Malaysia naik 14,61 poin (1,05 persen) ke posisi 1.411.65 serta Straits Times di Singapura menguat 24,75 poin (0,93 persen) ke posisi 2.693,05.

Sementara itu, nilai tukar rupiah sore ini menguat 60 poin (0,67 persen) ke posisi Rp8.885 per dolar AS. Data kurs tengah BI menunjukkan rupiah berada di level Rp8.940 per dolar AS. (eh)

Timnas Indonesia U-20 Tampil di Toulon Cup, Satu Grup dengan Italia
Sudirman Said.

Sudirman Said Bakal Maju Pilgub DKI Jalur Independen

Mantan menteri ESDM Sudirman Said bakal maju dalam Pilkada DKI Jakarta 2024 melalui jalur perseorangan atau independen.

img_title
VIVA.co.id
10 Mei 2024