Wamendag: Imbas Krisis Global Mulai Terasa

Bayu Krisnamurti
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi

VIVAnews - Wakil Menteri Perdagangan Bayu Krisnamurthi mengatakan dampak krisis global yang kemungkinan akan terjadi pada awal tahun depan, sudah mulai terasa. Hal ini terlihat dari melemahnya harga komoditas berjangka.

"Harga karet sudah mulai melemah, kemudian harga sawit juga demikian," kata Bayu di kantornya, Jakarta, Selasa, 25 Oktober 2011.

Pasar dunia, Bayu melanjutkan, masih melihat bagaimana perkembangan kondisi ke depan, terutama terkait dengan situasi Eropa. "Saya kira semua komoditas andalan perlu diwaspadai, kopi, karet, sawit, kemudian juga dari produk-produk seperti furnitur, tekstil, elektronik, itu semua kami cermati," ungkapnya.

Namun, Bayu belum dapat menyebutkan pelemahan harga maupun volumenya, karena hingga saat ini masih perlu dicermati lebih lanjut.

Sebelumnya, Menteri Perdagangan Gita Wirjawan mengatakan krisis global di Eropa dan Amerika dapat menghambat pertumbuhan ekspor 2012. Target ekspor US$200 miliar diprediksi akan sulit tercapai.

"Produk jasa dan manufaktur yang diproduksi negara mana pun di dunia akan berkurang dan secara alamiah akan terjadi proses kompetisi yang lebih intensif," kata Gita di DPR, Senayan, Jakarta, semalam. (art)

Nasdem Bakal Gabung Koalisi Prabowo-Gibran, PKS Sebut Surya Paloh Cantik Bermain Politik
Ilustrasi anak sekolah

Jangan Ragu Masukkan Anak ke PAUD Bun, Ini 5 Manfaat Pentingnya

Pendidikan Usia Dini (PAUD atau Preschool) yang berkualitas tak hanya mempersiapkan anak-anak untuk masuk sekolah dasar, tetapi juga membentuk kesejahteraan emosional.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024