Jusuf Kalla: Yang Penting Bukan Komodonya

Kunjungan Jusuf Kalla ke Pulau Komodo
Sumber :
  • VIVAnews/Setiawan

VIVAnews - Obor SEA Games ke-26  tiba di Pulau Komodo, Rabu siang, 26 Oktober 2011. Obor dibawa oleh rombongan Duta Api SEA Games dan Duta Komodo Indonesia yang dipimpin Jusuf Kalla.

Obor SEA Games sedang berkeliling kota-kota besar Indonesia dari tanggal 23 Oktober sampai 11 November mendatang. Selain Pulau Komodo, obor tersebut juga akan singgah di Jakarta, Jayapura, Makassar, Samarinda, dan kota-kota besar lainnya.

Pada hari terakhir, obor tersebut akan tiba di Palembang sekaligus membuka event olahraga SEA Games.

Kenapa Pulau Komodo ikut dikunjungi obor SEA Games? Ini tak lain karena Indonesia sedang mempromosikan pulau tersebut sebagai bagian baru dari tujuh keajaiban dunia.

Pulau Komodo kini sedang bersaing dengan 27 tempat lainnya sebagai keajaiban baru dunia. Jika menang dampaknya akan sangat besar, terutama dalam membantu sisi ekonomi pulau Komodo.

Pulau tersebut akan diabadikan dalam sejarah, ditulis jutaan kali dalam brosur, review, atau tayangan wisata. Pada Jumat 11 November 2011, pemenang dari keajaiban baru dunia rencananya akan diumumkan.

"Jika Komodo jadi keajaiban dunia, maka NTT akan terkenal sebagai tujuan wisata dunia yang akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Manggarai Barat. Jika biasanya setahun 40 ribu orang, mungkin nanti bisa sejuta orang turis yang datang." kata Jusuf Kalla yang juga merupakan mantan Wakil Presiden Indonesia.

"Jadi, yang penting itu bukan komodonya. Yang penting adalah orang-orang di sekitar. Bagaimana nanti ekonomi bisa tumbuh dan berkembang," lanjut pria yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Palang Merah Indonesia itu.

Nekat Datangi Markas TNI, Mayjen Gadungan Ini Ingin Nitip Kerabat Masuk Akmil
Hyoyeon Girls Generation saat menggunakan kebaya Bali - Sunber Foto tangkapan layar Instagram @xosone_ss

Syuting Tak Berizin, Artis dan Kru Variety Show Pick Me Trip In Bali Diperiksa Imigrasi Ngurah Rai

Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai melakukan pemeriksaan terhadap 31 WNA asal Korea Selatan dan 1 WNI dalam pembuatan film reality show' Pick Me Trip in Bali'.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024