ESDM Kaji Dua Opsi Kenaikan Tarif Listrik

Proyek Induk Pembangkit PLN Pluit
Sumber :
  • Antara/Rosa Panggabean

VIVAnews - Pemerintah menyiapkan beberapa opsi mengenai rencana kenaikan tarif dasar listrik (TDL) pada 1 April 2012 untuk diajukan kepada Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). Salah satunya adalah pelanggan 450 VA (volt ampere) tidak mengalami kenaikan.

"Ada beberapa opsi, pertama pelanggan 450 VA tidak naik, tetapi yang lain naik 10 persen," kata Dirjen Ketenagalistrikan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral, Jarman, di Jakarta, Jumat 27 Januari 2012.

Opsi kedua, Jarman menambahkan, yang dipersiapkan pemerintah adalah pelanggan 450 VA dan 900 VA tidak naik tarif listriknya hingga pemakaian telah mencapai 60 kilowatt hour (Kwh). Jika telah melewati pemakaian tersebut, tarifnya otomatis naik 10 persen.

"Opsi-opsi itu yang akan diajukan ke DPR, pemerintah sudah usulkan beberapa alternatif," ujarnya.

Jarman melanjutkan bahwa dari dua opsi tersebut, pemerintah lebih memilih opsi pertama. Tarif listrik naik 10 persen, namun untuk pelanggan tidak mampu (450 KV) tidak akan naik. "Jika rencana tersebut dilakukan, pemerintah dapat menghemat subsidi sebesar Rp8,9 triliun," kata dia.

Ia mengakui, rencana kenaikan TDL 10 persen belum disetujui DPR, karena masih menunggu kajian dari lembaga independen. Pemerintah pada November lalu telah menunjuk Lembaga Penyelidikan Ekonomi dan Masyarakat (LPEM), Universitas Indonesia, dan Lembaga Kerja Sama Fakultas Teknik UGM untuk mengkaji dampak kenaikan tarif listrik 10 persen.

Hasilnya, kenaikan TDL sebesar 10 persen tidak berpengaruh signifikan terhadap daya saing usaha kecil dan menengah (UKM). "Hasil kajian menunjukkan kenaikan 10 persen pengaruhnya terhadap competitiveness (daya saing) tidak signifikan. Artinya, mayoritas UKM di atas 90 persen tidak terpengaruh," tuturnya. (art)

Nekat Datangi Markas TNI, Mayjen Gadungan Ini Ingin Nitip Kerabat Masuk Akmil
Hyoyeon Girls Generation saat menggunakan kebaya Bali - Sunber Foto tangkapan layar Instagram @xosone_ss

Syuting Tak Berizin, Artis dan Kru Variety Show Pick Me Trip In Bali Diperiksa Imigrasi Ngurah Rai

Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai melakukan pemeriksaan terhadap 31 WNA asal Korea Selatan dan 1 WNI dalam pembuatan film reality show' Pick Me Trip in Bali'.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024