KPK Geledah Rumah Emir Moeis

Rumah Emir Moeis Dijaga Satgas PDIP
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy

VIVAnews - Komisi Pemberantasan Korupsi menggeledah rumah Ketua Komisi XI DPR Izederik Emir Moeis, Kamis 26 Juli 2012. Emir saat ini berstatus sebagai tersangka korupsi.

Pantauan VIVAnews, penyidik masih menggeledah rumah Emir di Kalibata  Timur IV E Nomor 18 Jakarta. Petugas polisi bernama P Jati S, penyidik KPK sudah tiba di rumah Emir pukul 08.00 WIB.

Sebuah kendaraan yang dipakai penyidik KPK, Innova hitam berpelat B 1947 TKP, terparkir di halaman rumah Emir. "Saya tidak tahu berapa orang penyidik. yang jelas, saya diperintah untuk mengamankan TKP," kata Jati.

Informasi yang dikumpulkan ada tiga lokasi penggeledahan terkait kasus korupsi Tarahan Lampung tahun 2004. Selain kediaman Emir, penyidik juga menyambangi kantor PT Altroms di TB Simatupang.

DPR: Pernyataan Kemendikbud soal Pendidikan Tinggi Bersifat Tersier Tak Jawab Masalah UKT Mahal

Informasi penggeledahan lainnya adalah sebuah rumah di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan.

KPK belum bersedia memberikan pernyataan resmi mengenai penggeledahan ini. "Nanti akan ada pernyataan pers sore," kata juru bicara KPK Johan Budi SP. (umi)

DPR: Revisi UU Polri Terkait Perpanjangan Batas Usia Pensiun Anggota
Tim Gabungan TNI, Polri, BSSN untuk Pengamanan WWF Ke-10

Begini Ketatnya Pengamanan World Water Forum di Bali

Guna mengamankan event World Water Forum (WWF) ke-10 yang digelar di Bali, bakal ada tiga ring pengamanan.

img_title
VIVA.co.id
18 Mei 2024