Sarah Shafitri Grogi Ciuman Pertama

VIVAnews - Dara 18 tahun itu baru dua kali main film. 'Terowongan Rumah Sakit' adalah film terbarunya. Selain pertama kali jadi bintang utama, Sarah Shafitri juga merasakan pengalaman adegan ciuman pertama.

"Sama mama nggak dimarahi. Mama bilang ikuti saja, itu memang sudah peranku," kata Sarah usai peluncuran film di Planet Hollywood Jakarta, Selasa 10 Maret 2009. Pemeran Dinar dalam film bergenre horor itu berharap, adegan hitungan detik itu tak akan menempel pada image diri di kemudian hari.

Kendati restu sudah di tangan, Sarah tetap grogi ciuman dengan lawan mainnya,  Rifky Balweel. "Aku ke belakang terus sampai berkali-kali," ujar bungsu dari tiga bersaudara tersebut.

Dalam 'Terowongan Rumah Sakit', dara bertubuh mungil itu jadi anak pasangan Ray Sahetapy dan Henidar Amroe. Mereka terlibat pengalaman mengerikan di sebuah rumah sakit.

Dinar yang sakit asthma dirawat di rumah sakit. Di sana ia diganggu makhluk halus. Ayahnya sibuk di luar negeri, ibunya tak kunjung menjenguk. Ternyata, gangguan itu datang karena masa lalu keluarganya.

Peran ini jauh berbeda dengan debut layar lebar Sarah di 'Kambing Jantan: The Movie'. Film komedi adaptasi novel itu mendaulat Sarah sebagai Ine. Gadis yang ditaksir Raditya -si tokoh utama- sejak kecil. Sayang cintanya pupus karena Ine ikut sang ayah dinas ke luar negeri.

Polisi Ungkap 4 Mahasiswa Junior STIP Jakarta Batal Dianiaya Seniornya
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto

Wakili Indonesia di OECD, Menko Airlangga Bahas Tiga Isu Penting Ini

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto mewakili Indonesia berbicara dalam pertemuan Tingkat Menteri Anggota OECD di Paris, Prancis.

img_title
VIVA.co.id
5 Mei 2024