Satu Keluarga Hilang Misterius, Sinyal Ponsel Terlacak

Pantai di Buleleng
Sumber :
VIVAnews
Profil Cesar Luis Menotti, Pelatih Legendaris Timnas Argentina yang Tutup Usia
- Satu keluarga di Buleleng, Bali, dilaporkan hilang secara misterius. Satu keluarga yang terdiri dari bapak, ibu dan tiga anak itu dilaporkan hilang saat mandi di Pantai Gondol, Desa Penyabangan, Kecamatan Gerokgak, Kabupaten Buleleng.

Peluang Edukasi Gratis, Kemenkominfo Buka Workshop Literasi Digital untuk Masyarakat

Satu keluarga yang hilang itu yakni Ida Kade Suarmika (35), Ida Ayu Kade Eni (31), Ida Ayu Putu Laksmi (13), Ida Kade Krisna (7) dan Ida Komang Yoga (4). Mereka berasal dari Dusun Melanting, Desa Banyupoh, itu awalnya hilang di Pantai Dusun Gondol, Desa Penyabangan, Kecamatan Gerokgak, Buleleng.
IP Crime Forum 2024: Tingkatkan Penegakan Hukum KI Melalui Sinergi


Hingga kini petugas gabungan yang melakukan pencarian belum berhasil menemukan keberadaan satu keluarga yang hilang tersebut. Pencarian yang dilakukan Tim SAR bersama BPBD Buleleng dan pihak kepolisian belum berhasil menemukan kelima korban.


"Ini masih misteri dan kami masih berupaya melakukan pencarian. Namun laporan terakhir, satu keluarga ini terdeteksi berada di Gilimanuk dan kemungkinan saja sekarang ini telah berada di luar Bali. Kami belum tahu motifnya. Tapi yang jelas sebelumnya dilaporkan hilang saat mandi di laut," ujar Kapolres Buleleng, Ajun Komisaris Besar Beny Arjanto, Minggu 3 Februari 2013.


Sebelum hilang, satu keluarga itu pamitan kepada keluarganya Ida Ayu Ketut Kerti (70) untuk melukat atau membersihkan diri di pantai. Namun hingga kini kelimanya tidak pernah kembali. Petugas hanya menemukan mobil Carry Pick Up DK 9741 YU warna putih yang dibawa korban terparkir 50 meter dari bibir pantai.


Di lokasi petugas juga menemukan dua buah handphone, dua pasang sandal jepit, tiga potong baju kaos anak-anak, sebuah rantang dan sendok makan, dua lembar handuk dan sebuah dompet milik Ida Kade Suarmika yang di dalamnya berisi SIM, Kartu ATM dan kartu pajak.


Pihak kepolisian yang mendapat laporan langsung melakukan olah lokasi peristiwa termasuk melakukan penyisiran di tengah laut yang melibatkan Tim SAR dan BPBD Kabupaten Buleleng, namun kelima korban yang raib itu belum juga berhasil ditemukan petugas.


Dari hasil pelacakan yang dilakukan tim cyber crime kepolisian, posisi keluarga itu terdeteksi melalui sinyal handphone di Gilimanuk, Kabupaten Jembrana, Bali. Kuat dugaan saat ini, kelima korban berada di luar Bali. Meski demikian motif hilangnya satu keluarga secara misterius ini masih dalam penyelidikan pihak kepolisian Polres Buleleng. (umi)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya