Kontroversi Isu Permak Wajah Finalis Miss Korea 2013

Finalis Miss Korea 2013
Sumber :
  • Complex
VIVAlife - Kontes ratu kecantikan paling bergengsi memperebutkan mahkota Miss Korea 2013, akan segera digelar di Korea Selatan Juni mendatang. Foto ke-20 finalis Miss Korea 2013 sudah beredar di dunia maya . Namun, hal itu mengundang kontroversi. Mengapa?

Para pengguna internet sangat tertarik mengamati wajah ke-20 finalis Miss Korea tersebut. Dari pengamatan tersebut, mereka melihat terdapat kesamaan dan kemiripan dari wajah para kontestan. Ke-20 kontestan tersebut memiliki mata, hidung, dan senyum yang sama. 

Dan untuk para finalis tahun ini, mereka semua memiliki model rambut yang sama, kulit pucat, hidung yang tajam, dan senyum sempurna yang menunjukkan barisan gigi putih mereka.

Seperti dikutip dari Asian Bite, mereka berspekulasi demam operasi plastik telah membuat para wanita ini, memiliki kesamaan di wajah. Seakan-akan mereka hanya satu orang, yang memakai baju dan pose yang berbeda.

Para wanita itu akan bersaing memperebutkan mahkota untuk menjadi Miss Korea, dan mewakili negara tersebut dalam kontes kecantikan dunia, Miss Universe. Salah satu netizen berpikir, peserta kontes kecantikan seharusnya memiliki kecantikan alami, bukan cantik karena operasi plastik.

Tetapi, pengguna internet lain tak terima. Mereka menganggap kemiripan peserta Miss Korea 2013, karena kesalahan penata gaya dan make up. Mereka mendandani para kontestan dengan make up dan gaya yang sama.

Tetapi, ada juga yang menilai jika foto tersebut merupakan hasil photoshop. 

Seperti diketahui, operasi plastik di Korea bukanlah sesuatu yang tabu dan aneh. Seperti dilaporkan, Korea adalah negara tertinggi dalam urusan operasi plastik. 
BI dan MUI Teken Kerja Sama Pengembangan Pasar hingga Digitalisasi Pengelolaan Syariah

Para wanita berusia 19 hingga 49 tahun memutuskan mempercantik diri dengan melakukan bedah plastik. (art)
Mimpi Borussia Dortmund Belum Berakhir
SMMPTN Barat 2024 Konsorsium BKS-PTN Barat resmi diluncurkan.(dok USU)

SMMPTN Barat 2024 Konsorsium BKS-PTN Barat Resmi Diluncurkan, Ini Kata Rektor USU

Pembentukan SMMPTN Barat sejak 2017 ini demi memberikan kemudahan bagi calon mahasiswa di mana pun agar bisa ikut seleksi mandiri tanpa harus hadir di kampus tujuan.

img_title
VIVA.co.id
8 Mei 2024