PPA Siap Danai Sinergi BUMN Penerbangan

VIVAnews – PT Perusahaan Pengelola Aset (PPA) mengaku siap memberikan pendanaan untuk membantu sinergi tiga perusahaan penerbangan nasional, PT Garuda Indonesia, PT Merpati Nusantara Airlines, dan PT Pelita Air Service. Sinergi itu juga akan melibatkan PT Dirgantara Indonesia.

"Kalau dari sinergi perusahaan aviasi tersebut ada kurang-kurang, siapa tahu PPA bisa masuk," ujar Sekretaris Perusahaan PPA Renny Rorong usai rapat Restrukturisasi Badan Usaha Milik Negara (BUMN) bidang aviasi di kantor Kementerian BUMN, Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Kamis, 19 Maret 2009.

Menurut Renny, pihaknya saat ini baru sampai pada tahap mendengarkan rencana integrasi BUMN aviasi sebagai langkah sinergi seluruh perusahaan penerbangan nasional. "Sampai saat ini belum (ada permintaan untuk pendanaan)," ujar dia. 

Dia mengakui, jika pendanaan sinergi tersebut dianggap jelas (visible), pihaknya tidak akan ragu untuk memberikan bantuan.
 
Sementara itu, Menteri Negara BUMN Sofyan Djalil mengatakan sinergi yang bisa dilakukan antara BUMN penerbangan tersebut di antaranya tukar-menukar sistem teknologi dan informasi, penjualan tiket bersama, serta perusahaan perawatan, perbaikan, dan overhaul (MRO).

"Kami belum berbicara pembentukan holding, ini baru sinergi untuk proyek komersial. Mereka kini sedang membahas, bahkan tim teknis sudah bekerja," kata dia.

Agung Sedayu Lengkapi PIK 2 dengan Taman Doa Lady of Akita Senilai hingga Rp 250 M
Sampah plastik.

Kemasan Guna Ulang Dinilai Perlu Digalakkan untuk Kurangi Timbunan Sampah Plastik

Data National Plastic Action Partnership, menyatakan, volume sampah plastik tumbuh sebesar 5 persen setiap tahunnya. KLHK menegaskan mengurangi sampah hingga 30 persen.

img_title
VIVA.co.id
5 Mei 2024