Brasil Pesta Gol ke Gawang Australia

Striker Brasil, Neymar bobol gawang Australia
Sumber :
  • REUTERS/Paulo Whitaker
VIVAbola -
Brasil menunjukkan keperkasaannya atas Australia. Juara Piala Konfederasi ini menghajar Australia 6-0 di laga persahabatan, Sabtu 7 September 2013 (Minggu dini hari WIB).


Bertanding di Estadio Nacional de Brasilia, Jo membuka keunggulan Selecao saat laga baru berjalan 8 menit. Eks striker Manchester City ini berhasil memanfaatkan bola tendangan Bernard yang mengenai mistar gawang.


Jo kembali membobol gawang Mark Schwarzer pada menit 34. Striker Atletico Mineiro ini berhasil meneruskan umpan silang Bernard dari sisi kanan.


Dua menit kemudian, giliran Neymar yang unjuk gigi. Bintang Barcelona ini memperdaya Schwarzer setelah menerima umpan silang Ramires.


Unggul tiga gol, Brasil tak mengendurkan serangan mereka di babak kedua. Tim besutan Luiz Felipe Scolari memperbesar keunggulan menit ke-58. Kerja sama di kotak pertahanan tim tamu diakhiri dengan tandukan Ramires.


Alexandre Pato yang masuk sebagai pemain pengganti, membobol gawang tim tamu menit 73. Hernanes memberikan bola pada Neymar. Neymar lalu memberikan bola pada Pato yang berdiri bebas. Tanpa kesalahan, mantan bintang AC Milan ini membobol gawang Australia.


Brasil rupanya belum puas dengan lima gol. Luiz Gustavo membobol gawang tim tamu lewat tendangan indah menit 84. Gol pertama pemain VfL Wolfsburg ini selama membela Brasil.


2 Kali Gagal Menang, Dunga Minta Brasil Tampil Lebih Ngotot
Skor 6-0 untuk kemenangan Brasil bertahan hingga laga usai.

Daftar Tim Asia yang Lolos ke Babak 3 Pra Piala Dunia 2018

Susunan Pemain
Brasil (4-2-3-1):
Harry Redknapp Telan Kekalahan Memalukan dengan Yordania
Julio Cesar; Maicon (Rocha 77'), David Luiz (Dante 61'), Thiago Silva, Marcelo (Maxwell 46'); Ramires, Luis Gustavo; Neymar, Paulinho (Hernanes 62'), Bernard (Lucas 61); Jo (Pato 67')

Australia: (4-2-3-1):
Schwarzer; McGowan, Neill, Ognenovski, McKay; Kruse, Jedinak (Milligan 64'); Bresciano, Oar (Thompson 59'), Holman (Rogic 70'); Kennedy (Duke 78')

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya