Ini Kriteria Calon Presiden PDIP

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto
Sumber :
  • Antara/ Prasetyo Utomo
VIVAnews
- Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Hasto Kristiyanto mengungkap ada beberapa kriteria calon presiden yang akan diusung oleh partainya. Beberapa kriteria itu, adalah, agar calon presiden dan calon wakil presiden tidak lagi mendorong kebijakan impor pangan.


Mereka juga punya solusi mengatasi masalah kemiskinan. "Sistem ekonomi harus orientasi ke rakyat. Pertanian juga dikembangkan," kata Hasto di area Rapat Kerja Nasional PDIP, Ancol, Jakarta Utara, Minggu 8 September 2013.


Selain itu, kata Hasto, saat ini, pemerintah tidak pernah hadir dalam konflik etnis dan suku. Padahal, Indonesia ini dibangun untuk semua golongan.
Terlibat Narkoba Hingga Terlantarkan Keluarga, 3 Anggota Polisi di Tangerang Dipecat


Sarankan PDIP-PKS Oposisi, Guru Besar Unand: Dengan Itu, Demokrasi akan Sehat
Selain itu, kata dia, persoalan yang dihadapi bangsa ini sangat berat, sehingga perlu ada kepemimpinan yang solid. "Jangan sampai wapres dan presiden punya paradigma ekonomi yang beda, misalnya presiden pro rakyat, wapres pro ekonomi pasar," kata dia.

Sesama Kelompok WNI di Korsel Berkelahi, Satu Orang Tewas

Dari beberapa kriteria itu, kata Hasto, Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo atau Jokowi, yang paling memiliki ciri-ciri capres idaman PDIP. "Kalau kita lihat memang ciri kepemimpinan PDIP mempunyai kualifikasi prasetya partai. Jadi Jokowi memenuhi kualifikasi prasetya partai, Pak Ganjar (Pranomo - Gubernur Jawa Tengah) harus membuktikan, Risma harus membuktikan, karena itu adalah dasar perjuangan, membangun kepemimpinan bukan orang perorang, tapi platform pemerintahan yang fokus pada bangsa," kata dia.
Anies dan Cak Imin saat umumkan pembubaran Timnas Amin

Kata Anies Ditanya Bakal Maju Pilgub Jakarta atau Gabung Pemerintahan Prabowo

Anies Baswedan mengklaim belum kepikiran soal sikap politiknya ke depan pasca-kalah pemilihan presiden (Pilpres) 2024.

img_title
VIVA.co.id
30 April 2024