Tanggul Situ Gintung Jebol

PU: Yang Jebol Sebetulnya Saluran Pelimpahan

VIVAnews - Departemen Pekerjaan Umum mengklarifikasi kasus jebolnya tanggul Situ Gintung. Dari pengamatan yang jebol sebetulnya bukan tanggul tapi saluran pelimpahan atau spill way.

"Itu bagian dari tanggul, kita sebut spill way. Jadi kalau air tanggul keluar yang lewat situ," kata Direktur Sungai dan Waduk Departemen Pekerjaan Umum  Widagdo saat dihubungi VIVAnews, Jumat 27 Maret 2009.

Jebolnya saluran pelimpahan ini meluas ke tanggul hingga sepanjang 25 meter dari total 200 meter. Untuk perbaikan, kata Widagdo, tidak ada cara lain selain membuat spill way yang baru. Namun karena saat ini kondisinya tidak memungkinkan karena untuk membuat saluran pelimpahan baru, danau harus dikeringkan, sementara saat ini masih terdapat genangan air.

"Kalau kita langsung buat, nanti nggak ada saluran pembuangan air. Jadi untuk sementara ditahan dengan kawat dan pasir sambil kita biarkan air mengalir supaya tidak jebol lagi," kata Widagdo.

Untuk membangun spill way baru, kata Widagdo, harus dibuat perencanaan yang detil, dengan memperhitungkan kondisi geologi, fondasi dan bagaimana model bangunan. "Sekarang yang kita lakukan hanya melakukan upaya-upaya darurat agar tanggul tidak longsor," kata dia.

Insiden Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim Disiram Air Keras, PSSI: Kami Turut Prihatin
Jembatan Francis Scott Key, di kota Baltimore, AS runtuh ditabrak kapal kargo

Setelah Sebulan, Jenazah Terakhir Korban Runtuhnya Jembatan Baltimore Ditemukan

Komando Terpadu atas operasi penyelamatan di lokasi runtuhnya Jembatan Francis Scott Key di Baltimore, mengatakan jenazah korban keenam dan terakhir telah ditemukan.

img_title
VIVA.co.id
8 Mei 2024