Pilih Perona Pipi yang Pas

VIVAnews - Menggunakan perona pipi adalah bagian dari aktivitas rutin para wanita saat merias wajah. Tentunya agar wajah terlihat segar dan bersinar.

Dengan menggunakan perona pipi, kekurangan bentuk wajah bisa tertutupi. Tetapi, jika salah dalam memilih warna atau mengaplikasikannya malah bisa membuat wajah terlihat aneh.

Untuk itu Anda harus mengetahui bagaimana teknik mengaplikasikan perona pipi. Selain itu, Anda juga harus memilih warna perona pipi yang sesuai dengan warna kulit dan bentuk wajah Anda.

Jika bentuk wajah Anda bulat, aplikasikan perona pipi membentuk garis panjang di bagian tulang pipi. Tetapi, jika pipi Anda tidak bulat, buatlah sedikit dimensi dengan permainan warna. Tentunya
yang sesuai dengan kulit Anda.

Dalam memilih warna, usahakan jangan yang terlalu terang, terlalu gelap, dan terlalu pucat, karena akan membuat wajah Anda terlihat aneh. Berikut beberapa warna dasar dari perona pipi yang bisa disesuikan dengan warna kulit Anda.

- Warna beige atau pink, cock untuk kulit putih atau terang
- Warna tanah (coklat, oranye), cocok untuk kulit kuning kecoklatan
- Warna plum atau bronze, cocok untuk kulit gelap
- Warna peach, apricot, cocok untuk digunakan sehari-hari

Pilihlah warna perona pipi yang tepat, dan jangan segan untuk bertanya berbagai koleksi warna pada pramuniaga. Jika Anda bingung tanyakan saja pada pramuniaga, perona pipi yang sesuai dengan warna kulit anda.

Perona pipi terdiri dari tiga jenis krim, bubuk dan gel. Untuk jenis gel, agak sulit untuk berbaur dengan warna kulit. Jadi, lebih baik memilih jenis bubuk atau krim. Untuk jenis bubuk, sangat pas bagi Anda yang memiliki kulit berminyak.

Dalam mengaplikasikan perona pipi, gunakan kuas pemulas pipi yang lembut. Lalu, aplikasikan dari tulang pipi bagian depan ke arah luar agar membentuk dimensi yang pas pada wajah Anda.

Nagita Dihujat Karena Suka Kasih Makanan Sisa, Begini Pembelaan Raffi Ahmad
BaliSpirit Festival 2024.

3 Alasan Wajib Dateng ke BaliSpirit Festival 2024, Nikmati Musik Sambil Tenangkan Pikiran

Bagi kamu yang berencana liburan ke Bali sambil merasakan sensasi senam Yoga, mungkin tidak ada salahnya untuk datang ke event tahunan Bali yakni BaliSpirit Festival 2024

img_title
VIVA.co.id
4 Mei 2024