Telkom Berharap Setoran Dividen Hanya 50%

VIVAnews – PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) mengharapkan setoran dividen perseroan kepada pemerintah untuk tahun buku 2008 sebesar 50 persen. Namun, hingga saat ini, Telkom belum melaporkan kinerja keuangan tahun buku 2008.

Hal tersebut disampaikan Direktur Utama Telekomunikasi Indonesia, Rinaldi Firmansyah, di Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Rabu, 15 April 2009.

“Setoran dividen kami mungkin masih sekitar 50 persen,” kata dia.

Menurut Rinaldi, setoran dividen perseroan kepada pemerintah sebetulnya belum dibahas. Untuk itu, pihaknya menyerahkan kepada pemegang saham untuk memutuskan besarnya setoran dividen tersebut.

Terkait setoran dividen khusus yang pernah diberikan Telkom kepada pemerintah, Rinaldi mengatakan, tambahan ‘bonus' tersebut tidak harus diberikan tiap tahun.

Video Pemobil Tak Merasa Salah Setelah Bikin Pengendara Motor Kecelakaan

Namun, dia menyerahkan keputusan itu kepada pemerintah. “Ini belum diputuskan, tergantung pemerintah inginnya bagaimana,” ujar dia.

Sebelumnya, perusahaan telekomunikasi terbesar di Tanah Air tersebut memberikan dividen sebesar 70 persen dari perolehan laba tahun buku 2007 senilai Rp 7,07 triliun. Dividen tersebut terdiri atas dividen final sebesar 55 persen dan dividen khusus 15 persen.

Gibran Rakabuming Raka dan Sandiaga Uno

Gibran Bareng Sandiaga Nobar Laga Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Balai Kota Solo

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno dan wakil presiden (wapres) terpilih 2024-2029, Gibran Rakabuming Raka ikut nobar timnas di Solo.

img_title
VIVA.co.id
29 April 2024