Di Bandung, Jokowi Didemo Mahasiswa ITB

Puluhan waria tolak pencapresan Jokowi
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar

VIVAnews - Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi), yang juga calon presiden (Capres) dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menyambagi kampus Institut Teknologi Bandung (ITB), Kamis, 17 April 2014.

Tetapi kedatangan Jokowi hustru mendapat sambutan yang kurang baik dari mahasiswa ITB itu. Setibanya di depan gerbang Kampus ITB , Bandung, rombongan mobil Jokowi tiba-tiba dihadang oleh puluhan mahasiswa yang sedang berorasi.

Para mahasiswa itu menolak kedatangan Jokowi karena mantan walikota itu dianggap kerap mempolitisasi kampus dengan cara melakukan kuliah umum di kampus-kampus di seluruh Indonesia.

Berdasarkan pantauan VIVAnews, dalam salah satu spanduk yang dibentangkan oleh para mahasiswa ada yang bertuliskan "Turut Berduka Cita Atas Politisasi ITB" kemudian ada juga spanduk bertuliskan "Tolak Politisasi Kampus".

Penolakan dari mahasiswa terhadap Jokowi tersebut, sempat diwarnai insiden kericuhan. Tetapi Jokowi yang berada satu mobil dengan rektor ITB, Akhmaloka, serta beberapa rombongan dari Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) DKI Jakarta berhasil lolos dari hadangan tersebut.

Malam Mendebarkan saat Prajurit TNI Temukan Plastik Berisi Bayi Cantik Bernoda Darah

Ternyata mobil yang berada di barisan depan adalah mobil pengawal pribadi, bukan mobil yang ditumpangi Jokowi. Mobil pengawal pribadi Jokowi yang ada paling depan itu jadi bulan-bulanan mahasiswa. Para mahasiswa meneriaki orang yang berada dalam mobil sekaligus meminta orang yang ada di dalamannya untuk turun.

Polisi dan para petugas keamanan kampus berusaha membuat para mahasiswa mundur. Pada saat situlah kericuhan terjadi. Di tengah kericuhan, mobil yang ditumpangi Jokowi dan rektor ITB tidak jadi masuk kampus dan mengalihkan jalurnya, mobil tersebut berada di urutan ketiga dalam rombongan.

Setelah mobil pengawal pribadi dihadang mahasiswa kemudian, mobil Land Cruiser warna  hitam yang ditumpangi Jokowi itu melaju menuju Jalan Ir H Juanda dan masuk ke rumah dinas rektorat.

Meski mobil Jokowi dan rektor sudah pergi dan berhasil meloloskan diri dari barikade mahasiswa, mobil pengawal Jokowi masih terjebak di kerumunan mahasiswa, tapi sekitar 10 menit kemudian mobil tersebut bisa keluar dan lolos dari barikade mahasiswa.

Tujuan kedatangan Jokowi di ITB adalah untuk memberikan kuliah umum di depan ratusan mahasiswa. Belum diketahui, apakah akibat insiden tersebut kuliah umum jadi dilaksanakan atau tidak.

Artis Rio Reifan kembali ditangkap polisi atas kasus kepemilikan zat narkoba untuk kelima kalinya.

5 Kali Narkoba! Polisi Pastikan Rio Reifan Tak Direhab, Terancam 12 Tahun Penjara

Kapolres Metro Jakarta Barat Kombespol M Syahduddi menegaskan Rio Reifan tetap akan diproses hukum dan tidak akan direhabilitasi karena sudah 5 kali tertangkap.

img_title
VIVA.co.id
3 Mei 2024