BPOM Sita Ratusan Susu Bayi Kedaluwarsa

Ilustrasi susu
Sumber :
  • iStock
VIVAnews - Menjelang bulan Ramadan, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) merazia sejumlah supermarket di Kota Bandung, Rabu 18 Juni 2014. Hasilnya, petugas menemukan ratusan susu bayi dan produk makanan kaleng kedaluwarsa di beberapa supermarket di kawasan Sukajadi.
Tunggu Majelis Syuro, PKS Akan Tentukan Ikut Koalisi atau jadi Oposisi Lagi

Petugas kemudian mendata supermarket yang kedapatan menjual produk kedaluwarsa dan menyita seluruh produk tersebut, karena sudah tidak baik untuk dikonsumsi.
Astra Gelar Bincang Inspiratif SATU Indonesia Awards 2024 di Bengkulu, Ratusan Anak Muda Ikut Serta

Razia berlanjut ke kawasan Setiabudi. Di beberapa supermarket, petugas menemukan makanan cepat saji dan kalengan yang sudah kedaluwarsa. Mereka juga menemukan adanya produk susu kemasan yang telah rusak serta tidak ada label pada olahan makanan yang berasal dari babi. 
Bocah 7 Tahun di Makassar Mesum di Kuburan, Mengaku Karena Sering Nonton Film Porno

Selain itu, petugas juga menemukan kerupuk yang diduga mengandung zat pewarna tekstil. Menyusul banyaknya produk makanan dan susu bermasalah yang masih dijual, petugas BPOM menegur pimpinan supermarket.

Bagi supermarket yang masih nekat menjual produk kedaluwarsa atau dilarang maka petugas tak segan melapor ke pihak berwenang. Menjelang bulan puasa, petugas BPOM Bandung akan terus melakukan razia di beberapa tempat.

Selain supermarket, razia juga dilakukan di pasar tradisional dan toko penjual kue serta obat-obatan. (tvOne Bandung/Jhon Hendra/asp)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya