Yudhoyono Tertawa Mendengar Pujian Panasonic

VIVAnews - Sebutan tahun 2009 sebagai tahun politik benar-benar 'menyihir' berbagai tempat. Hal itu juga terjadi ketika Presiden Susilo Bambang Yudhoyono berkunjung ke PT Panasonic Gobel, Jalan Raya Bogor, Jakarta Timur, Jumat 1 Mei 2009.

Awalnya, saat Presiden Direktur PT Panasonic Manufacture Indonesia Ichiro Suganoma melakukan presentasi di depan Kepala Negara mengenai sejarah berdirinya perusahaan itu. Di tengah-tengah presentasi, Ichiro mengatakan Panasonic selalu identik dengan warna biru.

Penjelasan itu kemudian direspon Yudhoyono. Mendengarnya, Yudhoyono tertawa. Warna biru adalah warna bendera Partai Demokrat. Partai yang mengusung Yudhoyono menjadi presiden.

Para menteri Kabinet Indonesia Bersatu, seperti menteri Perindustrian Fahmi Idris, Menteri Perdagangan Mari Elka Pangestu, Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Erman Suparno serta menteri Komunikasi dan Informasi M Nuh yang berada disamping Yudhoyono, ikut tertawa.

Acara yang berlangsung di aula itu diikuti sedikitnya 100 orang. Pernyataan Ichiro tadi langsung membuat mereka bertepuk tangan sambil melihat kea rah Yudhoyono.

 

Lansia Salah Satu yang Rentan Terhadap Gelombang Panas, Ini Tips Jaga Lansia Tetap Aman
Motor listrik merek AIMA di Asia Bike 2024

Ragam Motor Listrik Harga Murah Meriah Hadir di Kemayoran

Dua pameran yang sedang berlangsung di JIEXpo Kemayoran, Jakarta Pusat menghadirkan ragam motor listrik harga murah meriah.

img_title
VIVA.co.id
3 Mei 2024