Pesan Dahlan Saat Sertijab Menteri BUMN: Jangan Sering Ganti Dirut

Dahlan Iskan
Sumber :
  • ANTARA FOTO/M Agung Rajasa
VIVAnews
- Serah terima jabatan menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) hari ini, Jumat 31 Oktober 2014, dilakukan di Kamenterian BUMN. Dalam kesempatan itu, pejabat sebelumnya, Dahlan Iskan, mengaku optimistis di bawah kepemimpinan Rini Soemarno, kementerian pelat merah itu dapat membuat terobosan-terobosan baru.


Menurut Dahlan, Rini memiliki segudang pengalaman yang lebih luas dalam mengelola perusahaan, meskipun dari sisi usia 10 tahun lebih muda.


"Saat beliau sudah CEO Astra, saya masih wartawan," ujarnya.


Dahlan menjelaskan, pengalaman Rini yang sempat menjadi pimpinan perusahaan multinasional, dapat diterapkan di perusahaan BUMN. Untuk itu, kualitas pengelolaan perusahaan BUMN diharapkan dapat meningkat.


"Astra adalah kiblat manajemen di Indonesia dan yang terbaik dalam praktik manajemen,
corporate governance
, pengelolaan
clean and clear
. Bu Rini dibesarkan di sana," tambahnya.


Karena itu, Dahlan berpesan, pergantian direktur utama perusahaan BUMN tidak sering dilakukan. Karena, kultur yang dibangun tidak akan kuat sebagai landasan kerja di masa depan.


"Kecuali yang jelek harus diganti, lebih cepat lebih baik, supaya tidak mengganggu. Saya percaya di tangan Bu Rini akan lebih maju," imbuhnya.


Rini Soemarno mengaku optimistis dapat meneruskan kinerja baik Dahlan Iskan selama ini. Di masa depan, lanjutnya, peran BUMN sebagai agen pembangunan akan terus ditingkatkan.


Kiai Marzuki Mustamar Muncul di Bursa Pilgub Jatim, Khofifah Masih Posisi Teratas
"Saya optimistis dapat terus membangun BUMN menjadi profesional dan transparan untuk keperluan masyarakat. Sehingga, BUMN betul-betul menjadi agen pembangunan," tambahnya.

Detik-detik Menegangkan Pesawat Rombongan Jemaah Haji Sulsel Terbakar di Udara

Dia akan terus bertukar pikiran dengan Dahlan Iskan, guna menciptakan terobosan-terobosan baru dalam pengembangan BUMN. (art)
KNKT Ungkap Bus Kecelakaan Maut di Subang Dimodifikasi Jadi High Deck

Yusman Irawan, jemaah asal Lubuk Linggau meninggal dunia di Madinah dimakamkan di pemakaman baqi. (Photo: Kemenag Sumsel)

Satu Jemaah Haji Asal Lubuk Linggau Meninggal di Madinah, Dimakamkan di Baqi

Jemaah haji bernama Yusman Irawan meninggal dunia di RS King Fahd, Madinah pada Selasa, 14 Mei 2024 sekitar pukul 17.25 waktu setempat.

img_title
VIVA.co.id
16 Mei 2024