Bursa Saham Asia Siap Terkerek

Indeks saham di Tokyo
Sumber :
  • REUTERS/Toru Hanai
VIVAnews
Kakek 73 Tahun Tewas dengan Kepala Hancur, Pemuda Kena Prank Nikahi Gadis Ternyata Pria Tulen
- Di saat perdagangan saham di bursa Amerika Serikat cukup membosankan, saham Asia diperkirakan siap
rebound
Cek Fakta: Guinea Mundur, Timnas Indonesia U-23 Lolos Olimpiade 2024
pada perdagangan Selasa, 18 November 2014.
Polri Gandeng 3 Negara Buru Gembong Narkoba Fredy Pratama

Indeks saham di bursa Australia S&P ASX200 menangguk keuntungan tipis pada Selasa pagi, setelah sepanjang tiga pekan tergelincir ke level 5,412.


Dari Jepang, perdagangan saham berjangka di indeks Nikkei 225 bisa pulih setelah pukulan Senin kemarin. Saham berjangka di Osaka naik 0,8 persen menjadi 17.170. Level tersebut di atas penutupan indeks sebelumnya, yakni 16.973.


Sepanjang hari kemarin, saham-saham Jepang mengalami penurunan terbesar sejak Agustus lalu. Capaian produk domestik bruto kuartal III-2014 yang di luar harapan menjadi pemicunya.


"Angka-angka yang mengejutkan pasar. Mungkin resesi Jepang dalam enam tahun ini dan terimbas pada pajak konsumsi, turut mempengaruhi," ujar pakar strategi pasar, IG Even Lucas seperti dikutip laman
CNBC
.


Menurut informasi, Bank of Jepang akan melakukan rapat bulanan pada Selasa ini. Sementara itu, dari Tiongkok, akan ada pengumuman harga rumah. Sebuah laporan dari China Index Academy, menyebutkan harga properti enam bulan ke depan akan turun. (art)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya