Luncurkan NMAX, Yamaha Tidak Pasang Target Tinggi

Yamaha NMAX
Sumber :
  • VIVA/Dian Kosasih

VIVA.co.id - Dalam peluncuran perdana skuter matik terbaru, NMAX, Yamaha memiliki keinginan untuk dapat menjual lebih dari 12 ribu unit, dalam jangka satu tahun. Hal ini diungkapkan Yutaka Terada, selaku Marketing Director PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

Yamaha Siap Lahirkan Motor Murah Pengganti RX100

"Target penjualan untuk tahun pertana ini adalah 12 ribu unit. Kita mengharapkan lebih dari itu," ungkapnya saat peluncuran NMAX di Sirkuit Sentul, Jawa Barat, Selasa, 10 Februari 2015.

Dibanding versi skutik mereka lainnya, Yamaha Mio 125 M3, target penjualan NMAX tergolong rendah. Dalam tahun ini saja, Yamaha menargetkan penjualan Mio terbaru sebanyak 50 ribu unit, empat kali lipat lebih besar ketimbang NMAX.

Yamaha Kepergok Uji Coba Motor Terbaru

Karena NMAX adalah salah satu keluaran dari MAX Series, maka desain dari motor bertubuh besar ini mengikuti desain Eropa, Namun, Yukata mengungkapkan, seluruh produksi motor ini akan dikerjakan oleh YIMM dan dikirim ke seluruh dunia.

Dengan harga yang jauh lebih murah dari kompetitornya, Yamaha sangat yakin, penjualan NMAX untuk satu tahun ke depan akan sesuai dengan target.

Yamaha Bakal Luncurkan Dua Versi TMAX Terbaru

Seperti yang diinfokan sebelumnya, Yamaha resmi menghadirkan NMAX, hari ini. Skutik bermesin 155cc yang sudah disemati teknologi Blue Core ini hadir dalam empat warna pilihan, dan dijual dengan harga Rp27,4 juta on-the-road Jabodetabek.

Laporan Dian Kosasih/Jakarta

Baca juga:

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya