Taylor Swift Sumbang Rp644 juta ke Sekolah di New York

Taylor Swift.
Sumber :
  • REUTERS/Mario Anzuoni

VIVA.co.id - Selain cantik dan terkenal, ternyata penyanyi Taylor Swift juga memiliki jiwa sosial. Seakan ingin berbagi kebahagiaan lantaran kesuksesannya penyanyi aliran country itu menyumbang dana ke sekolah umum di New York.

Seperti yang dilansir dari Aceshowbiz, penyanyi pop berusia 25 tahun itu menyumbangkan dana sebesar US$50 ribu atau senilai Rp644 juta dari penjualan albumnya Welcome to New York dalam rangka mendukung pendidikan sekolah di New York. Sumbangan berupa dana uang tunai itu adalah sebagai janjinya saat tampil di The View bulan Oktober lalu.

“Terjual dengan sempurna karena saya mendonasikan seluruh dana itu ke sekolah-sekolah umum di New York," kata penyanyi kelahiran Pennsylvania itu, Rabu, 25 Februari 2015.

Sementara itu, juru bicara Departemen Pendidikan AS, Devora Kaye mengatakan sumbangan tersebut akan sangat bermanfaat bagi pendidikan di beberapa sekolah di New York.

“Kami sangat menghargai sikap dia untuk menyumbangkan hasil albumnya Welcome to New York agar dapat memberikan manfaat bagi sekolah umum di New York,” kata Devora.

Pengakuan Mengejutkan Teman soal Taylor Swift

Baca juga:

Taylor Swift

Bintang Twilight Bongkar Masa Lalu Taylor Swift

Swift membuat lagu untuk Taylor Lautner.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016